Banda Aceh Zona Merah, Warga Ramai Tak Gunakan Masker

waktu baca 1 menit
keterangan Foto | Masyarakat Wajib Menggunakan Masker Menghadapi Covid 19

Theacehpost.com | BANDA ACEH – Kota Banda Aceh masuk salah satu daerah di Aceh yang berstatus zona merah. Namun demikian, masih terdapat warga masyarakat yang enggan untuk memakai masker saat berada di luar rumah, masih banyak warga yang tidak memakai masker pada Selasa, 8 September 2020.

Padahal, pada hari senin 7 September 2020, jumlah akumulasi kasus warga yang terkonfirmasi terpapar covid-19 sudah mencapai 660 orang dan Satuan Tugas Penangamanan Covid-19 sudah menetapkan Banda Aceh sebagai zona merah penularan covid-19.

Pantauan Theacehpost.com, Pemko Banda Aceh sudah sering melakukan giat sosialisasi kepada warga untuk selalu mematuhi protokol kesehatan. Pemerintah kota (Pemko) Banda Aceh sudah melibatkan unsur Kepolisian Kota Banda Aceh dan Satpol PP Kota Banda Aceh.

Pemko Banda Aceh juga sudah mengeluarkan peraturan walikota (Perwal) untuk menindak mereka yang melanggar protokol kesehatan.”Namun masih saja kesadaran warga untuk memakai masker minim sekali.” ungkap Agus Salim, salah satu warga sebagai narasumber yang menyampaikan kekhawatirannya kepada Theacehpost.com.

Pemerintah Kota Banda Aceh harus lebih bekerja keras untuk dapat menekan penambahan kasus covid-19 di Kota Banda Aceh. Pemerintah Kota Banda Aceh harus lebih tegas lagi dalam memberlakukan sanksi bagi mereka yang melanggar.

banner 72x960

Reportase: Septian

Editor: Rifan FAMe

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *