UIN Ar-Raniry Terima 7.175 Mahasiswa Baru 2024, Simak Jadwalnya

waktu baca 3 menit
Ist

Theacehpost.com | BANDA ACEH – Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh menerima 7.175 mahasiswa baru untuk tahun akademik 2024 melalui berbagai jalur pendaftaran. Jalur-jalur tersebut disediakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), Kementerian Agama (Kemenag), dan UIN Ar-Raniry secara mandiri.

Rektor UIN Ar-Raniry, Prof Dr Mujiburrahman MAg, menjelaskan bahwa dalam upaya meningkatkan akses pendidikan tinggi bagi masyarakat, UIN Ar-Raniry membuka lima jalur pendaftaran yang berbeda.

“Kelima jalur tersebut adalah dua jalur dari Kemdikbud (SNBP dan UTBK-SNBT), dua jalur dari Kemenag (SPAN-PTKIN dan UM-PTKIN), dan satu jalur mandiri melalui UIN Ar-Raniry (PMB Lokal),” kata Prof Mujib, Kamis 21 Maret 2024.

Prof Mujib mengatakan, saat ini penerimaan melalui Jalur SNBP dan SPAN-PTKIN telah ditutup. Pada Jalur SPAN-PTKIN, jumlah peminat mencapai 8.601 orang, mengalami peningkatan signifikan dari tahun sebelumnya yang hanya 2.015 orang.

Penerimaan Jalur UTBK-SNBT dan UM-PTKIN

banner 72x960

“Selanjutnya, UIN Ar-Raniry akan membuka penerimaan mahasiswa melalui jalur UTBK-SNBT Kemdikbud mulai tanggal 21 Maret hingga 5 April 2024,” terangnya.

Pada jalur UTBK-SNBT ini, UIN Ar-Raniry membuka kesempatan untuk 16 program studi, antara lain; Pendidikan Teknik Elektro, Arsitektur, Bimbingan Konseling, Ilmu Perpustakaan, Ilmu Ekonomi, Ilmu Politik, dan Ilmu Administrasi Negara.

Kemudian Pendidikan Teknologi Informasi, Psikologi, Kesejahteraan Sosial, Teknik Fisika, Teknik Lingkungan, Biologi, Kimia, Teknologi Informasi, Ilmu Hukum

Penerimaan melalui Jalur UM-PTKIN akan dibuka pada tanggal 17 April hingga 15 Juni 2024. Informasi terkait jadwal penerimaan mahasiswa melalui Jalur Mandiri UIN Ar-Raniry akan diumumkan dalam waktu dekat.

Pada jalur UM-PTKIN, UIN Ar-Raniry membuka kesempatan untuk 29 program studi, antara lain; Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Aqidah dan Filsafat Islam, Studi Agama-Agama, Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir, Sosiologi Agama, Ilmu Hadis, Komunikasi dan Penyiaran Islam, Bimbingan dan Konseling IslamManajemen Dakwah, Pengembangan Masyarakat Islam, Bahasa dan Sastra Arab, Sejarah dan Kebudayaan Islam, Manajemen Bisnis Syariah, dan Hukum Keluarga.

Kemudian, Hukum Ekonomi Syariah, Hukum Pidana Islam, Hukum Tata Negara, Perbankan Syariah, Perbandingan Mazhab dan Hukum, Ekonomi Syariah, Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Bahasa Arab, Pendidikan Bahasa Inggris, Manajemen Pendidikan Islam, Pendidikan Matematika, Pendidikan Fisika Pendidikan Kimia, dan Pendidikan Biologi.

Informasi Lengkap di Website Admisi UIN Ar-Raniry

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan UIN Ar-Raniry, Prof Dr Muhammad Yasir Yusuf MA, meminta kepada calon mahasiswa untuk mengakses website Admisi UIN Ar-Raniry guna mendapatkan informasi resmi terkait jalur, jadwal, dan pilihan program studi yang tersedia di setiap jalur pendaftaran.

“Kami mengajak semua calon mahasiswa untuk tetap terhubung dengan website Admisi UIN Ar-Raniry pada link: ar-raniry.ac.id/admisi guna mendapatkan informasi resmi terkait jalur, jadwal, dan pilihan program studi yang tersedia di setiap jalur pendaftaran,” ungkapnya.

Prof Yasir menambahkan bahwa dengan kuota penerimaan 7.175 mahasiswa baru untuk tahun akademik 2024, UIN Ar-Raniry terus berkomitmen dalam meningkatkan akses pendidikan tinggi bagi masyarakat. Universitas ini memberikan kesempatan bagi calon mahasiswa untuk mengejar impian akademis mereka.[]

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *