Milad ke-109, Muhammadiyah Abdya Beri Penghargaan untuk Ketua Setiap Periode

waktu baca 1 menit
Muhammadiyah Kabupaten Aceh Barat Daya memperingati Milad ke-109 di gedung Dakwah Muhammadiyah, Minggu 28 November 2021. (Robbi Sugara/Theacehpost.com)

Theacehpost.com | BLANGPIDIE – Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Aceh Barat Daya memperingati Milad ke-109 di gedung Dakwah Muhammadiyah, Minggu 28 November 2021.

Kegiatan yang turut dihadiri oleh Bupati Abdya, Akmal Ibrahim tersebut juga diisi dengan pengajian bersama dengan menghadirkan ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Aceh, Muharrir Asy’ari.

Kegiatan ini mengambil tema ‘Optimis Hadapi Covid 19: Menebar Nilai Utama’, yang juga tema keseragaman secara nasional di Milad ke-109 Muhammadiyah tahun ini.

Ketua panitia, Ivandi Akmal mengatakan bahwa seharusnya kegiatan milad ini digelar 18 November 2021, sesuai dengan hari lahirnya Muhammadiyah. Namun jadwal tersebut bersamaan dengan Milad yang dilaksanakan pimpinan pusat Muhammadiyah.

“Sehingga Muhammadiyah Abdya menggeser kegiatan ke hari ini,” ujar Ivandi Akmal.

banner 72x960

Berdasarkan amatan Theacehpost.com, di lokasi acara, kegiatan milad ke-109 Muhammadiyah Abdya diisi rangkaian kegiatan, seperti pengajian para pimpinan di semua tingkatan.

Selain itu, Muhammadiyah Abdya juga menyerahkan piagam penghargaan kepada keluarga mantan Ketua Muhammadiyah dari masa ke masa. Di antaranya kepada keluarga Tgk A Kadir Ma’ruf, Tgk Mohd Nur Hayek, Tgk Mahdi Muhammad, Husaini Nyakman, Tgk A Manaf Meuraxa, Biyana Kamal, Ridwan Adami dan Ramli Bahar.[]

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *