Kabar Duka, Mantan Sekda Abdya Meninggal Dunia

waktu baca 2 menit
Mantan Sekda Abdya, Drs. Thamrin. [Dok. Sekdakab Abdya]

Theacehpost.com | BLANGPIDIE – Innalillahi Wainnailaihi Rajiun. Kabar duka datang dari Pemkab Aceh Barat Daya. Mantan Sekda Abdya, Drs Thamrin dikabarkan meninggal dunia, Selasa 8 Maret 2022, dini hari tadi.

Thamrin mengembuskan napas terakhirnya di RSU Zainal Abidin Banda Aceh, pada pukul 02.52 WIB.

Anak almarhum, yang juga pengurus Forum Jurnalis Aceh (FJA) perwakilan Abdya, Yudya Pratidina, membenarkan kabar duka tersebut.

“Benar, sekarang jenazah sedang dalam perjalanan dari Banda Aceh, Insya Allah siang dikebumikan,” tulisnya melalui pesan WhatsApp.

Jenazah mantan Sekda yang saat ini menjabat sebagai Staf Ahli Bidang Keistimewaan, Sumber Daya Manusia dan Kerjasama pemkab Abdya tersebut akan disemayamkan di rumah duka di Simpang Lhueng Angen, Gampong Geulumpang Payong, Blangpidie.

banner 72x960

“Mohon doa agar almarhum diberi kelapangan menuju Jannah-Nya Allah SWT,” lanjutnya.

Sebelumnya, Alm Thamrin mengalami kecelakaan tunggal di Gampong Baro Setia Bakti, Kabupaten Aceh Jaya, Senin, 7 Maret 2022 sekitar pukul 12.30 WIB.

Almarhum beserta lima korban lainnya sempat dibawa ke RSU Teuku Umar Calang untuk mendapatkan perawatan, namun akhirnya dirujuk ke RSU Zainal Abidin, Banda Aceh.

Thamrin sempat menjabat Sekda Abdya sejak 24 Mei 2017, menggantikan Ramli Bahar yang memasuki masa pensiun. Kemudian, pada 7 Oktober 2021, Bupati Akmal Ibrahim memutasinya menjadi Staf Ahli bidang Keistimewaan, Sumber Daya Manusia dan Kerjasama.

Sebelum menjabat sebagai Sekda Abdya, almarhum pernah menjabat sebagai Kepala Badan Keuangan Kabupaten Abdya. Selain itu, ia juga pernah menjabat sejumlah jabatan strategis lainnya. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *