Anggota DPR RI Muslim Tagih Janji KKP kepada Nelayan Aceh

waktu baca 2 menit
Anggota Komisi IV DPR RI, Muslim. (Foto: Oji/nvl)

Theacehpost.com | TAPAKTUAN – Anggota Komisi IV DPR RI, Muslim menagih janji Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) terkait tak kunjung terealisasinya pengerukan Pelabuhan Lampulo, Banda Aceh dan Pelabuhan Idi, Aceh Timur.

Hal itu disampaikan, Muslim dalam rapat kerja bersama KKP di Jakarta, Selasa, 15 Februari 2022.

“Padahal kita sudah sama-sama turun ke Pelabuhan Lampulo Banda Aceh dan Pelabuhan Idi, Aceh Timur dan Pak Dirjen (M Zaini) berjanji kepada masyarakat di sana untuk membantu pengerukan pelabuhan setempat,” kata anggota DPR RI asal Aceh ini.

“Tapi nyatanya sampai saat ini pekerjaan pengerukan belum dilakukan dengan alasan tidak ada anggaran,” jelas Muslim menambahkan.

Politisi Partai Demokrat itu menilai, masyarakat sangat membutuhkan bantuan tersebut dan menjadi harapan ribuan nelayan di Aceh.

banner 72x960

“Kalau sudah berjanji harusnya ditepati. Kalau alasan tidak ada anggaran, maka katakan tidak ada anggaran saat kita berkunjung ke Aceh beberapa waktu lalu,” ucapnya.

Menurut dia, bantuan tersebut tidak terlalu berat asal serius untuk dilakukan.

“Setiap ditanya KKP dengan mudah menjawab tak punya anggaran. Kalau memang tidak ada anggaran, terus terang saja, sehingga masyarakat tidak berharap,” sebutnya.

“Kita sudah kasih masukan kepada Pak Menteri bahwa pelabuhan besar di Aceh tidak banyak, hanya ada 2-3 pelabuhan yang sudah dijanjikan untuk dikeruk, kalau serius dikerjakan hanya memakan waktu seminggu,” pungkasnya. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *