Tria Andika Korban Hanyut di Nagan Raya Ditemukan Tidak Bernyawa Lagi

waktu baca 2 menit
(Foto: Agus/Theacehpost.com)

Theacehpost.com | NAGAN RAYA –Korban seorang pria atas nama Tria Andika (26), sebelumnya dilaporkan tenggelam di sungai Krueng Isep, Gampong Pante Ara, Kecamatan Beutong Kabupaten Nagan Raya.

Korban merupakan warga Gampong Meunasah Teungoh yang berprofesi sebagai security di PLTA Beutong.

Operasi pencarian korban terseret arus sungai Krueng Isep atas nama Tria Andika ditemukan pada hari Jumat tanggal 4 November 2022, sekitar pukul 11.10 WIB di Desa Pante Ara Kecamatan Beutong Nagan Raya.

Korban ditemukan oleh masyarakat setempat yang juga sedang melakukan penyisiran bersama dengan Tim gabungan TNI / POLRI, Basarnas PMI,  BPBD dan Masyarakat.

Saiful Azmi, Sekretaris PMI Nagan Raya mengatakan kepada Theacehpost.com di tempat pencarian korban,yang bahwa berdasarkan informasi dari masyarakat tersebut semua petugas dari PMI, TNI, POLRI serta masyarakat langsung menuju ke TKP dimana tempat koban ditemukan.

banner 72x960

Selanjutnya korban di evakuasi oleh tim gabungan dengan mengunakan mobil operasional Polres Nagan Raya langsung kerumah duka di Desa Meunasah Teungoh Kecamatan Beutong Yang tidak begitu jauh dari TKP.

“Dan langsung diserahkan kepada keluarga dengan disaksikan oleh kepala Desa Pante Ara dan Kepala Desa Meunasah Teungouh dan ratusan masyarakat ikut hadir melayat kerumah duka guna untuk melakukan fardhu kifayah,” katanya.

Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada tim gabungan oleh Keuchik Pante Ara dan Keuchik Meunasah Teungoh atas kepedulian nya dalam melakukan pencarian kepada warga mereka.

“Hanya Allah yang mampu membalas jasa baik dari bapak-bapak,” ucapnya.

Setelah mendapatkan informasi bahwa korban sudah ditemukan, Pj Bupati Nagan Raya, Fitriany Farhas langsung turun kerumah duka dan juga menyerahkan bantuan untuk keluarga korban.

“Kami turut belasungkawa atas kejadian ini, semoga keluarga tabah menghadapinya. Kami juga berharap agar warga selalu waspada, utamakan keselamatan dalam beraktivitas,” kata Fitriany.

Didampingi Kalak BPBD Nagan Raya, Irvanda Rinaldi dan Camat Beutong, Pj Bupati menyerahkan bantuan untuk keluarga korban.[]

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *