Seekor Harimau Kembali Ditemukan Mati di Aceh Timur, Total Tiga Ekor

Aparat kembali menemukan seekor harimau mati akibat terkena jerat babi di hutan kawasan hutan Peunaron, Aceh Timur, Minggu, 24 April 2022, malam. (Foto: Polres Aceh Timur)

Theacehpost.com | ACEH TIMUR – Aparat kembali menemukan seekor harimau mati akibat terkena jerat babi di kawasan hutan Peunaron, Aceh Timur, Minggu, 24 April 2022, malam.

banner 72x960

Lokasi ditemukan satwa dilindungi itu tak jauh dari lokasi penemuan dua Harimau Sumatra yang mati terkena jerat babi di pedalaman Desa Sri Mulya, Kecamatan Peunaron, Kabupaten Aceh Timur.

“Satu ekor Harimau Sumatra kembali ditemukan tanpa nyawa, tidak jauh dari lokasi penemuan dua ekor harimau yang mati terkena jeratan. Sekitar 500 meter dari lokasi penemuan awal,” kata Kapolsek Peunaron, Iptu Hendra Sukmana.

Matinya hewan dilindungi itu berawal saat polisi bersama Koramil 01 Pnr/Peunaron dan petugas Forum Konservasi Leuser (FKL) menyisir kawasan setempat.

“Jumlah harimau yang mati diduga akibat terkena jerat bertambah menjadi tiga ekor,” ungkapnya.

Baca juga: Kena Jerat Babi, Dua Harimau Sumatra Ditemukan Mati di Aceh Timur

Seperti diberitakan sebelumnya, dua harimau sumatra (Panthera Tigris Sumatrae) ditemukan mati di hari yang sama.

Kabar tersebut disampaikan Kaposlek Serbajadi, Iptu Hendra Sukmana usai memperoleh informasi dari petugas FKL.

“Ada dua harimau yang mati, terdiri satu ekor induk dan satu jantan yang diduga anaknya. Kondisi kaki kedua harimau tersebut terjerat kawat tebal,” kata Iptu Hendra. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *