Prodi S2 KPI UIN Ar-Raniry Gelar Workshop, Bekali Mahasiswa Kiat Menulis Karya Ilmiah

waktu baca 2 menit
Sekretaris Prodi KPI Azman M.I.Kom menyerahkan sertifikat kepada pemateri Dr Muhajir Al Fairusy MA usai pelaksanaan workshop di kampus setempat, Sabtu, 2 Maret 2024. (Foto untuk theacehpost.com).

Theacehpost.com | BANDA ACEH – Program Studi S2 Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Pascasarjana Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh sukses menyelenggarakan Workshop Penulisan Karya Ilmiah berkolaborasi dengan Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (LAKPESDAM) Nahdlatul Ulama (NU) Aceh.

Workshop yang berlangsung di ruang rapat Direktur Pascasarjana, Sabtu 2 Maret 2024 ini menghadirkan narasumber Dr. Muhajir Al Fairusy, M.A., peneliti Antropologi LAKPESDAM NU Aceh sekaligus Dosen STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh, Aceh Barat.

Wakil Direktur Pascasarjana UIN Ar-Raniry, Prof. Dr. T. Zulfikar, M.Ed., dalam sambutannya mengapresiasi Prodi S2 KPI UIN Ar-Raniry atas terselenggaranya kegiatan ini dan menghadirkan narasumber berpengalaman di bidang publikasi ilmiah. Ia pun berharap para peserta mengikuti workshop dengan serius.

“Publikasi ilmiah merupakan kewajiban dan syarat kelulusan di Pascasarjana. Oleh karena itu, ikutilah workshop ini dengan serius,” pesannya.

Kunci Sukses Menulis Karya Ilmiah

banner 72x960

Dr. Muhajir Al Fairusy, M.A., dalam paparannya menekankan pentingnya konsistensi dalam menulis karya ilmiah melalui prinsip “One Day One Page”. Ia juga membagikan tips praktis pembuatan outline dan tiga kunci rahasia menjadi penulis, yaitu, menulis, menulis dan menulis.

“Bagi orang Aceh, kebiasaan hidup berkopi membentuk budaya lisan. Disiplin dalam menulis mengubah kebiasaan berbicara menjadi menulis,” terangnya.

Muhajir, yang juga reviewer jurnal terindeks Scopus, menekankan pentingnya merujuk pada referensi berkualitas untuk memperkaya hasil penulisan.

Sekretaris Prodi S2 KPI UIN Ar-Raniry, Azman, M.I.Kom., selaku ketua panitia, menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang berkontribusi, terutama narasumber. Ia berharap workshop ini memotivasi peserta untuk menghasilkan karya ilmiah berkualitas.

“Semoga para peserta termotivasi dan segera menghasilkan karya tulis ilmiah yang dapat diserahkan ke jurnal ilmiah terakreditasi dan bereputasi nasional maupun internasional,” harap Azman.[]

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *