Pj Wali Kota Lhokseumawe Lantik Pejabat Eselon II dan III, Berikut Daftar Namanya
Theacehpost.com | LHOKSEUMAWE – Penjabat Walikota Lhokseumawe Imran, melantik dan mengambil sumpah 10 pejabat pimpinan tinggi (PPT) pratama alias pejabat eselon II dan 28 pejabat administrator atau eselon III.
Upacara pelantikan pengambilan sumpah atau janji jabatan ini berlangsung di Aula Kantor Wali Kota Lhokseumawe, Jumat, 30 Desember 2022.
Berikut 10 pejabat eselon II yang dilantik:
- Munir, S.Sos., M.S.M., dilantik menjadi Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil), sebelumnya menjabat Sekretaris Disdukcapil;
- Ir. Mehrabsyah, M.M., Staf Ahli Bidang Keistimewaan, Sumber Daya Manusia dan Kerja Sama, sebelumnya Pelaksana pada Bagian Organisasi Setda;
- M. Amin, S.E., Kepala Dinas Syariat Islam dan Pendidikan Dayah (DSIPD), sebelumnya Staf Ahli Bidang Keistimewaan, SDM, dan Kerja Sama;
- Misran Fuadi, S.Ag., M.A.P., Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK), sebelumnya Kepala DSIPD;
- Dr. M. Irsyadi, S.Sos., M.S.P., Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), sebelumnya Kepala DPK;
- Ir. Marwadi Yusuf, M.Si., Kepala Dinas Kelautan Perikanan Pertanian dan Pangan (DKPPP), sebelumnya Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD);
- Salahudin, S.ST., M.S.M., Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (DPPPAPPKB), sebelumnya Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda);
- Dra. Maryana Affan, Kepala Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu, dan Tenaga Kerja (DPMPTSPTK), sebelumnya Kepala DPPPAPPKB;
- Amiruddin, S.H., M.H., Kepala Dinas Perhubungan, sebelumnya Kepala DPMPTSPTK;
- Mulyanto, S.Sos., Kepala Bappeda, sebelumnya Kadis Perhubungan.
Dengan demikian, dari 11 pejabat eselon II yang mengikuti uji kompetensi pada awal November 2022 lalu, tiga orang tetap dipertahankan pada jabatannya, yaitu Dr. Ir. Tgk. H. Anwar Ali, S.T., M.T., M.Ag., IPU.AER. (Asisten Perekonomian dan Pembangunan), Safaruddin, S.T., M.T. (Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat), dan Zulkifli, S.Ag., M.Pd. (Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Wilayatul Hisbah).
Selain 10 pejabat eselon II, Pj. Wali Kota Lhokseumawe juga melantik 28 pejabat eselon III (pejabat administrator) yakni para sekretaris dinas dan kepala bidang. []