Peringati HUT ke-23, DPC Demokrat Aceh Selatan Gelar Santunan Anak Yatim dan Siap Menang Pilkada 2024
THEACEHPOST.COM | Tapak Tuan – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Aceh Selatan menggelar syukuran untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-23 partai tersebut.
Syukuran digelar dengan santunan anak yatim dalam wilayah Kecamatan Tapak Tuan dan berlangsung di Kantor Demokrat setempat, Senin (9/9/2024).
Ketua DPC Demokrat Aceh Selatan, H Baital Mukadis SE, yang turut didampingi istrinya menyantuni anak yatim dalam wilayah Tapak Tuan.
Dalam acara tersebut, turut hadir Ketua Pengurus Anak Cabang (PAC) Kecamatan dalam wilayah Aceh Selatan dan turut hadir dewan terpilih serta tokoh masyarakat, H Samsul Rijal, mantan Kadis Pendidikan Aceh Selatan.
H Baital Mukadis SE mengucapkan selamat HUT ke- 23 Partai Demokrat semoga ke depan Partai Demokrat Aceh Selatan semakin jaya.
“Selain itu kita menekankan kepada seluruh Kader Partai Demokrat Aceh Selatan untuk bekerja keras dan solid dalam pemenangan pasangan H Mirwan dan H Baital Mukadis SE yang disebut pasangan Manis dalam Pilkada Aceh Selatan tahun 2024 ini,” ucap Baital Mukadis yang juga Calon Wakil Bupati Aceh Selatan.
HUT ke-23 Partai Demokrat yang jatuh pada hari ini tanggal 9 September 2024. Perlu kita tegaskan bahwa Partai Demokrat telah siap untuk memenangkan pasangan Manis di Pilkada Aceh Selatan dengan dukungan dari seluruh struktur partai.
Dalam hal ini kita telah melaksanakan rapat konsolidasi yang dihadiri seluruh unsur PAC Kecamatan bahkan di tingkat ranting bahwasan kita siap dan optimis untuk menang di Pilkada Aceh Selatan tahun 2024 ini.
“Target kami adalah kemenangan tentunya kami akan berjuang dengan komando para wakil rakyat di dapil masing-masing,” tegasnya.
Salah satu tokoh Masyarakat yang berafiliasi dengan Partai Demokrat Aceh Selatan H. Samsul Rijal menyampaikan, saat ini kita sudah menyatakan sikap bergabung di Partai Demokrat Aceh Selatan.
“InsyaAllah dalam pandangannya perjuangan Partai Demokrat dalam kontestasi Pilkada Aceh Selatan tahun 2024 ini akan berbuah manis sebagaimana harapan masyarakat Aceh Selatan. Dalam hal kami juga mengucapkan selamat Hut Ke 23 Partai Demokrat,” pungkas Samsul Rijal mantan Kadis Pendidikan Aceh Selatan tahun 2004-2008 tersebut. (Yurisman)
Baca berita The Aceh Post lainnya di Google News dan saluran WhatsApp