Korban Terseret Arus Krueng Pudeng Masih Dicari, Sempat Menyebar Info Ditemukan

waktu baca 1 menit
Suasana pencarian korban terseret arus Krueng Pudeng, Kecamatan Lhoong, Aceh Besar, Minggu, 28 April 2021. (Foto kiriman Imum Mukim Gle Bruek)

Theacehpost.com | ACEH BESAR – Pencarian korban terseret arus di Krueng Pudeng, Kecamatan Lhoong, Aceh Besar atas nama Nurma (60), masih berlanjut hingga menjelang siang, Minggu, 28 Maret 2021.

“Tim gabungan dari berbagai unsur termasuk BPBD, Basarnas dari Kantor SAR Banda Aceh, Muspika Lhoong, RAPI, Tagana, PMI, dan masyarakat masih terus mencari. Tidak benar informasi yang menyebutkan korban sudah ditemukan. Itu hoax,” kata Imum Mukim Gle Bruek, Hatta yang dihubugi Theacehpost.com, Minggu, 28 Maret 2021 pukul 10.30 WIB.

Imum Mukim Gle Bruek membenarkan menyebarnya informasi yang menyebutkan korban sudah ditemukan.

Bahkan, katanya, titik temuan juga sempat menyebar yaitu di aliran Krueng Pudeng tak jauh dari areal tambak Khalidin Lhoong.

“Mendapat informasi itu kami beramai-ramai ke lokasi, ternyata itu hoax, sangat keterlaluan,” ujar Pak Mukim Gle Bruek.

banner 72x960

Seperti diberitakan, Nurma (60), warga Gampong Pasie, Kemukiman Gle Bruek, Kecamatan Lhoong, Aceh Besar terseret arus ketika menyeberangi Krueng Pudeng pada Sabtu sore, 27 Maret 2021.

Sore itu, Nurma bersama kawan-kawannya menyeberangi Krueng Pudeng, dalam perjalanan kembali dari kebun.

Tiba-tiba datang air bah. Nurma bersama seorang kawannya terseret arus. Namun kawannya selamat sedangkan Nurma hilang.

“Musibah itu diperkirakan terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Waktu itu kami sedang sibuk-sibuk melakukan penanggulangan korban banjir luapan di Gampong Pudeng,” kata Imum Mukim Gle Bruek, Hatta. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *