JARA Minta Peringatan MoU Helsinki Dirayakan Damai
Theacehpost.com | BANDA ACEH – Jaringan Aspirasi Rakyat Aceh (JARA) mengajak seluruh masyarakat Aceh untuk terus menjaga perdamaian yang telah terwujud di Aceh. Perdamaian sangat penting dan merupakan kunci terhadap suksesnya pembangunan daerah dan masyarakatnya, Banda Aceh, Senin, 14 Agustus 2023.
“Mari kita jaga bersama-sama perdamaian ini agar kita bisa hidup aman dan tenteram tanpa ada gangguan apapun,” pungkas Juru Bicara JARA Rizki Maulizar.
Ia menuturkan Agustus merupakan momentum penting bagi seluruh masyarakat Aceh. “Mari kita masyarakat Aceh pada 15 Agustus 2023 merayakan hari damai Aceh dengan zikir dan doa bersama. Semoga Aceh ke depan semakin maju dan sejahtera,” pintanya.
18 tahun MoU Helsinki, katanya, kondisi di Aceh sudah cukup kondusif. Damai hari ini merupakan nikmat cukup besar dari Allah Swt sehingga semua aktivitas berjalan aman dan nyaman. []