Hari Pertama Masuk Sekolah, Ini yang Dilakukan Murid SDN 3 Banda Sakti
Theacehpost.com | LHOKSEUMAWE – Sekolah Dasar Negeri (SDN) 3 Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, tidak langsung menerapkan proses belajar dan mengajar di hari pertama masuk sekolah, Jumat, 15 Juli 2022.
“Hari pertama ini sengaja tidak ada jam pelajaran, namun kita isi dengan perkenalan lingkungan sekolah dan perkenalan dengan wali kelas serta guru lainnya,” kata Kepala SDN 3 Banda Sakti, Mursyidah.
Selain itu, kata dia, pihaknya bersama murid turut melakukan selawat bersama.
“Di sekolah ini, kami setiap hari Jumat pagi sebelum masuk ke kelas, para siswa diwajibkan membaca Surah Yasin dan selawat bersama terlebih dahulu,” ujarnya.
Seperti diketahui, SDN 3 Banda Sakti merupakan salah satu sekolah favorit di Lhokseumawe. Para wali murid sangat antusias mendaftar ke sekolah ini.
Sekolah ini memiliki murid terbanyak di Lhokseumawe. Jumlahnya mencapai 708 siswa. Untuk kelas 1 saja, pihak sekolah harus membuka empat ruangan untuk memenuhi kuota.
Program ekstrakurikuler di SDN 3 Banda Sakti ini banyak, antara lain Tahfiz, Pentas Pendidikan Agama Islam (PAI), Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN), Olimpiade Siswa Nasional (OSN), Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N), UKS, dan Pramuka.
Dewi, salah satu wali murid kelas 1 mengaku senang bisa mengantar anaknya di hari pertama bersekolah.
“Anak saya sengaja tidur cepat malam ini, karena dia tidak sabaran bangun pagi cepat untuk berangkat ke sekolah,” kata Dewi. []