Masyarakat Lhokseumawe Diimbau Pilih Caleg Berkompeten

Pj Wali Kota Lhokseumawe Imran saat memimpin Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-115, Lhokseumawe, Senin, 22 Mei 2023.

Theacehpost.com | LHOKSEUMAWE – Penjabat (Pj) Wali Kota Lhokseumawe Imran berharap pelaksanaan Pemilu 2024 yang bebas, jujur, adil tanpa diwarnai hoaks dan fitnah untuk memperoleh pemimpin berkualitas. Hal tersebut disampaikan usai peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-115, Lhokseumawe, Senin, 22 Mei 2023.

banner 72x960

Imran mengimbau masyarakat untuk memilih calon legislatif maupun pemimpin daerah yang memiliki kompetensi, kapasitas, kapabilitas membangun Lhokseumawe.

“Lhokseumawe ada di peringkat ketujuh indeks daya saing daerah yang dulunya peringkat empat. Ini harus menjadi cambuk bagi Kota Lhokseumawe untuk menata pembangunan dan ruang untuk Lhokseumawe. Kita butuh pemimpin yang punya visi membangun Lhokseumawe,” pungkasnya.

Pada kesempatan yang sama, Imran mengingatkan aparatur sipil negara menjaga kedisiplinan menjalankan tugasnya. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *