Warga Alue Buloh Terima Bantuan Dana Perbaikan Jembatan

Perwakilan PT. Tata Bara Utama (TBU), Feri, menyerahkan bantuan dana untuk perbaikan jembatan kepada Pj Kades Alue Buloh, Kecamatan Seunagan, Kabupaten Nagan Raya, Jumat, 1 Oktober 2021. (Foto: Agus/Theacehpost.com)

Theacehpost.com | NAGAN RAYA – Warga Desa Alue Buloh, Kecamatan Seunagan, Kabupaten Nagan Raya, menerima bantuan dana untuk perbaikan jembatan di desa setempat yang putus akibat diterjang banjir beberapa waktu lalu.

banner 72x960

Bantuan berupa uang tunai tersebut diberikan oleh Feri Diansyah, perwakilan PT Tata Bara Utama (TBU) Nagan Raya yang diterima langsung oleh Pj Keuchik Gampong Alue Buloh, Syahrul Saba, Jumat, 1 Oktober 2021.

“Kami perwakilan TBU sangat prihatin melihat kondisi jembatan yang selama ini selalu dikerjakan secara gotong royong oleh masyarakat Desa Alue Buloh,” kata Feri kepada Theacehpost.com.

Oleh sebab itu, ia berharap jembatan yang menjadi akses alternatif bagi masyarakat setempat saban hari itu dapat segera dimanfaatkan secepatnya.

“Kita berharap bantuan ini dapat dipergunakan sebaiknya demi kebersamaan untuk menyelesaikan bangunan jembatan tersebut,” harapnya.

Sementara itu, Pj Kades Alue Buloh, Syahrul, berterima kasih kepada pihak tambang.

“Bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami untuk dapat menyelesaikan pembuatan jembatan penyeberangan,” kata Syahrul. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *