UI Edukasi Siswa SD Soal Banjir dan Longsor

Universitas Indonesia menggelar seminar daring bagi siswa sekolah dasar se-Kota Depok.

Theacehpost.com | JAKARTA – Sekolah Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia (SIL UI) melaksanakan pengabdian kepada masyarakat dengan skema Aksi UI untuk Negeri (Go-Green) berupa seminar daring pada 21 November dan 28 November 2020.

banner 72x960

Ketua Tim Pengusul, Theresia Betsy, menuturkan seminar daring ini terlaksana berkerja sama dengan Dinas Pendidikan Kota Depok. 

Kata dia, seminar dengan judul ‘Edukasi Bencana Banjir dan Longsor untuk Murid-murid SD di Kota Depok’ ini memiliki muatan konten materi untuk anak-anak.

Tujuannya, untuk transformasi kesadaran, komitmen, kemauan, pengetahuan, keterampilan dan afeksi para pelajar yang merupakan bagian dari masyarakat mengenai bencana yang berimplikasi pada persampahan daerah, khususnya di Kota Depok. 

“Harapannya, dengan meningkatkan awareness di usia dini sehingga sikap peduli lingkungan ini akan berkelanjutan. Target acara ini adalah pelajar pada jenjang sekolah dasar di Kota Depok. Total pesertanya ada 115 murid SD yang terdaftar di Kota Depok,” ujar Theresia, Senin 30 November 2020.

Seminar daring tersebut diisi oleh sejumlah narasumber, yaitu Kasi Tenaga Pendidik dan Kependidikan Bidang Sekolah Dasar Dinas Pendidikan Kota Depok, Wawang Buang SPd; Dr Hayati Sari ST MT dari Kaprodi Ilmu Lingkungan UI; Novi Kumalasari MSi, Kasubdit Pengurangan Risiko Bencana BNPB dan dr Hidayani Fazriah MARS sebagai perwakilan Satgas Covid-19. 

Sedangkan moderator acara seminar daring ini adalah Mahasiswa Ilmu Lingkungan UI yaitu Regina Septiarini dan Firli Rahman yang merupakan mahasiswa Ilmu Lingkungan UI.

Selain webinar, kegiatan pengabdian masyarakat ini juga mengadakan drawing competition bertema ‘Mari Jaga Lingkungan’. 

“Seluruh karya yang masuk sangat baik, namun berdasarkan penilaian kesesuaian tema, orisinalitas konsep, kreativitas, dan harmonisasi, maka telah dipilih sebanyak enam karya terbaik. Pemenang berhak mendapat hadiah berupa piala, piagam dan voucer kebutuhan sekolah senilai Rp200.000 untuk juara harapan hingga Rp500 ribu untuk juara pertama,” kata Theresia.

Berikut daftar pemenang drawing competition:

Juara 1 Faiza Azkia Ashabi (SDIT Al Haraki Depok)

Juara 2 Alif Nashri (SDIT Bina Insan Kamil Depok)

Juara 3 Akhtar Dhiaurrahman (SDN Tugu 10 Cimanggis Depok)

Harapan 1 Catherine Jovanka Pasaribu (SD Mardi Yuana Depok)

Harapan 2 Kishisay Phangestu Sihombing (SD Mardi Yuana Depok)

Harapan 3 Rahmadinah Mecca Almeirahani (SDIT Al Hamidiyah Depok)

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *