Tu Sop Tegaskan Manusia Berakhlak Tidak Saling Menghancurkan
Theacehpost.com | BIREUEN – Tgk H Muhammad Yusuf A Wahab atau akrab disapa Tu Sop hadir mengisi ceramah Maulid Raya Bireuen 2023 bertajuk Keteladanan Kepemimpinan Rasulullah, Membangun Persatuan Bangsa di Universitas Islam Kebangsaan Indonesia (UNIKI) Bireuen, Sabtu, 18 November 2023.
Dalam ceramahnya Tu Sop menyampaikan tentang misi utama Rasulullah diutus ke dunia ini, yaitu untuk menyempurnakan akhlak manusia.
Tu Sop menyampaikan dalam sebuah hadist menyebutkan bahwa perbedaan di antara umat Nabi Muhammad saw merupakan rahmat. Namun, manusia terbawa oleh sifat yang ketika berbeda status dan profesi maka akan berbeda kepenting, sehingga bisa saling menghancurkan.
“Hanya manusia berakhlak yang menjadikan perbedaan saling memperkuat keharmonisan, bukan saling menghancurkan,” ujar Tu Sop.
Tu Sop menjelaskan bahwa Rasulullah merupakan sosok yang memiliki ilmu pengetahuan dan kecerdasan luar biasa. Rasulullah diperintah Allah Swt untuk menyampaikan kepada umat. Di samping itu, Rasulullau merupakan sosok pemimpin yang memiliki kekuasaan. Dengan kekuasaannya itu Rasulullah memiliki kekuatan untuk melaksanakan misi utama, yaitu menyempurnakan akhlak manusia.
“Modal bahagia dunia adalah akidah akhlak,” ungkapnya.
Tu Sop menambahkan akhlak pencerminan kesatuan. Manusia kompak karena akhlak. Tidak terjadi keharmonisan sesama manusia jika tidak ada akhlak. Konflik dimulai karena kegagalan akhlak dan moral. []