Tim Pemerintah Aceh Temui Puluhan Pengunjuk Rasa di Kantor Gubernur

Asisten Bidang Pemerintahan dan Keistimewaan Sekda Aceh, M Jafar, bersama Asisten Bidang Administrasi Umum Sekda Aceh, Bukhari , saat menerima puluhan pengunjuk rasa yang tergabung dalam forum Gerakan Rakyat Aceh Menggugat (GERAM) di halaman Kantor Gubernur Aceh, Banda Aceh, Kamis 10 September 2020 lalu. (Foto: Ist).

Theacehpost.com BANDA ACEH- Asisten Bidang Pemerintahan dan Keistimewaan Sekda Aceh, M Jafar, bersama Asisten Bidang Administrasi Umum, Bukhari, menerima dan menjumpai langsung puluhan pengunjuk rasa yang tergabung dalam forum Gerakan Rakyat Aceh Menggugat (GERAM) di halaman Kantor Gubernur Aceh, Kamis, 10 September 2020.

banner 72x960

Dalam Pemerintahan dan Keistimewaan Sekda Aceh, M Jafar, menyatakan siap dan telah mencatat seluruh tuntutan yang telah disampaikan pihak GERAM. Seluruh aspirasi para pengunjuk rasa tersebut juga akan disampaikan Jafar kepada pimpinannya.

“Kami akan menampung dan mencatat seluruh aspirasi ini untuk disampaikan kepada pimpinan, Insya Allah akan kami tindak lanjuti sesuai dengan Undang-Undang yang berlaku,”kata Jafar.

Jafar juga berterimakasih kepada pengunjuk rasa yang telah melakukan kegiatan penyampaian aspirasi secara tertib dan damai. Ia juga memohon maaf, atas desakan para pengunjuk rasa yang ingin bertemu langsung dengan Plt Gubernur Nova.

Ia menyebut, Plt Gubernur sedang berada di Jakarta untuk melaksanakan sejumlah tugas kedinasan.”Kami begitu menghargai dan mengapresiasi semua aspirasi yang saudara-saudara sampaikan hari ini, unjuk rasa adalah wujud dari demokrasi dan dilindungi undang-undang,”kata Jafar.

Puluhan pengunjuk rasa yang tergabung dalam forum GERAM tersebut tiba di Kantor Gubernur sekitar pukul 11.30 WIB. Dalam aksi tersebut, mereka melakukan orasi secara bergantian.

Sumber : Humas Pemprov Aceh

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *