Temui Forkopimda, Amiruddin: Bangun Banda Aceh Butuh Sinergitas
Theacehpost.com | BANDA ACEH – Penjabat (Pj) Wali Kota Banda Aceh, Amiruddin sowan keliling menemui Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Selasa 17 Juli 2023.
Sosok yang baru saja dilantik oleh Pj Gubernur Aceh ini meminta arahan Forkopimda di awal-awal dirinya bekerja sebagai orang nomor satu di jajaran Pemko Banda Aceh.
Amiruddin didampingi Plt Sekda kota Wahyudi, Kabag Isra Fahrurrazi dan sejumlah pejabat memulai sowan ke kantor Kejari Banda Aceh.
Tiba di sana ia disambut langsung Plt Kajari Banda Aceh, Mukhzan SH MH dan jajaran.
Usai dari sana, Amiruddin kemudian melanjutkan kunjungannya ke Polresta. Ia bertemu Kapolresta Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli SH SIK MSi bersama jajaran.
Kunjungan silaturrahmi ini berlangsung sekitar 1 jam dan sempat membahas sinergitas pembangunan.
“Ini merupakan kunjungan silaturrahmi ke Pak Kajari dan Pak Kapolresta yang merupakan unsur pimpinan daerah. Kita ingin terus bersinergi membangun kota ini,” kata Amiruddin.
“Dukungan Forkopimda tentu sangat penting. Kita juga bahas program peningkatan PAD di mana Polres dan Kejari memberikan dukungan,” tambahnya.
Tak berhenti di sana, Pj Wali Kota juga menyambangi gedung dewan untuk menemui Ketua DPRK dan para anggota dewan terhormat.
Tampak juga ikut mendampingi Pj Wali Kota, Plt Sekda, para Asisten dan para Kabag di lingkungan Setdakota.
Ketua DPRK dalam sambutannya menyambut baik kedatangan Pj Wali Kota yang baru dilantik 14 Juli lalu.
Ia menyampaikan selamat bertugas kepada Amiruddin dan Wahyudi yang baru saja ditunjuk sebagai Plt Sekda.
“Selamat menjalankan tugas Pak Pj Wali Kota. Semoga Allah SWT selalu memberikan kekuatan dalam menjalankan amanah ini,” kata Farid.
Lanjutnya, Banda Aceh saat ini sedang menghadapi sejumlah persoalan, termasuk defisit APBK yang menyebabkan timbulnya hutang.
“Pak Amir yang sebelumnya menjabat sebagai Sekda tentu sangat memahami persoalan yang sedang kita hadapi. Komitmen kita benahi sedikit demi sedikit masalah ini,” ujar Ketua DPRK.
Dalam kesempatan ini, Farid Nyak Umar memastikan DPRK sebagai mitra akan terus bersama-sama menyelesaikan persoalan yang ada, termasuk hutang tersebut.
Ia memberikan masukan kepada Pemko sesuai dengan keputusan Banmus, diantaranya membuat roadmap penyelesiaan hutang yang kemudian dituangkan dalam Qanun Perubahan APBK Tahun 2023.
“Kemudian rasionalkan target PAD pada perubahan APBK agar kondisi keungan kembali sehat,” tambah Farid Nyak Umar.
Ia kemudian mengungkapkan rasa optimis terhadap sosok Amiruddin. Farid yakin dengan pengalaman, kapabilitas dan kapasitas yang dimiliki mantan Sekda Pidie itu persoalan yang sedang dihadapi akan bisa diatasi.
Mendengar dukungan dari dewan, Pj Wali Kota menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih. Kata Amiruddin, menjadi Pj Wali Kota saat ini merupakan tugas yang berat, apalagi dengan sejumlah persoalan yang sedang mendera Banda Aceh.
Namun, dukungan dari dewan menjadikan spirit bagi dirinya dalam menjalankan tugas-tugas pemerintahan.
“Ini menjadi spirit bagi kami, mudah-mudahan DPRK terus beri dukungan, dorongan dan motivasi. Secara bersama kita akan emban amanah ini. Dengan sinergitas saya yakin kita mampu mengatasi persoalan yang ada,” kata Amiruddin.
Soal hutang, kata Amiruddin ia tak mau mencari kambing hitam. Tapi terus berkomitmen mencari solusi penyelesaian.
“Kemarin saya langsung buat rapat koordinasi dengan seluruh OPD. Kita minta semua stakeholder untuk bersatu padu kembali, saling mengisi bukan saling menyalahkan. Kebersamaan modal besar bagi kita realisasikan program pembangunan,” ungkapnya.
Setelah dari gedung dewan, Amiruddin juga berkunjung ke Makodim 0101/KBA. Sambutan hangat dari Dandim 0101/KBA Kolonel Inf Andy Bagus DA SIP dan jajaran.
Dalam kesempatan ini, Pj Wali Kota dan Dandim juga berdiskusi dan meminta dukungan pihak TNI terhadap berbagai program, seperti pengentasan stunting dan pengendalian inflasi.[]