Tabarak Rayakan Kemenangan Persiraja, Dari Jamuan Makan Malam sampai Bonus Umrah

Presiden Persiraja Zulfikar SBY didampingi pelatih Washiyatul Akmal, pengurus/ofisial dan sejumlah unsur lainnya termasuk Ketua PWI Aceh dijamu makan malam di Tabarak Restoran Arab, kawasan Ulee Kareng, Banda Aceh, Sabtu malam, 10 September 2022 atau seusai tim Lantak Laju mengalahkan PSKC Cimahi 2-1 di Stadion Di Murthala Lampineung,

SETELAH sempat gagal melakonkan pertadingan perdana melawan PSMS Medan pada Sabtu malam, 5 September 2022 akibat insiden mati lampu, akhirnya Persiraja mengobati kekecewaan pendukung fanatiknya dengan mempersembahkan kemenangan 2-1 melawan PSKC Cimahi dalam pertandingan kandang kedua Liga 2 Tahun 2022 di Stadion H. Dimurthala, Sabtu sore, 10 September 2022. Kemenangan itu disambut gegap gempita oleh masyarakat Aceh, tak terkecuali oleh Ustadz Ichsan, owner Tabarak yang bergerak dalam usaha Restoran Arab dan Tour & Travel di Banda Aceh. Perusahaan ini menjadi salah satu sponsor untuk Persiraja di masa transisi—pascapengalihan kepemilikan dari Nazaruddin Dek Gam kepada Zulfikar SBY, Senin, 22 Agustus 2022. “Alhamdulillah setelah sempat down akibat insiden mati lampu menjelang laga perdana, kini kita berhasil keluar dari cobaan itu dan meraih kemenangan. Manajemen Tabarak mengapresiasi perjuangan tak kenal menyerah Ustadz Zul selaku Presiden Persiraja bersama manajer, pelatih, pemain, ofisial dan semua pihak lainnya,” kata Ustadz Ichsan ketika menjamu makan malam jajaran pengurus dan pemain Persiraja di Restoran Arab miliknya, kawasan Ulee Kareng, Banda Aceh, Sabtu malam, 10 September 2022. “Sebagai bentuk apresiasi, Tabarak juga memberikan bonus umrah untuk Ustadz Zul. Semoga kita terus berjaya sehingga bonus terus mengalir untuk yang lainnya, tak terkecuali kepada pemain. Insya Allah,” ujar Ustadz Ichsan seusai jamuan makan malam dengan menu khas timur tengah yang turut dihadiri Theacehpost.com.

banner 72x960

Seusai jamuan makan malam di Tabarak Restoran Arab Ulee Kareng—setelah tim Lantak Laju menundukkan PSKC Cimahi 2-1—Presiden Persiraja, Zulfikar SBY mengatakan, “Alhamdulillah, ini kemenangan rakyat Aceh yang tentu saja atas berkat rahmat dan karunia Allah SWT dan doa guree serta dukungan serta motivasi seluruh rakyat Aceh.

Pelatih Persiraja Washiyatul Akmal didampingi Manajer Ustadz Umar Rafsanjani menyemangati kapten tim Persiraja Mukhlis Nakata seusai jamuan makan malam di Tabarak Restoran Arab, Ulee Kareng, Banda Aceh, Sabtu malam, 10 September 2022.

“Kami berharap terus bimbing kami, beri nasihat, masukan dan support agar kita semua bersama klub Persiraja akan berjaya dan bermartabat,” ujar pria yang akrab disapa Ustadz Zul didampingi Manager Persiraja Ustadz Umar Rafsanjani, Pelatih Washiyatul Akmal, ofisial, dan pemain.

Baca: Persiraja Banda Aceh Menang 2-1 Atas PSKC Cimahi

Ustadz Zul kembali mengingatkan agar pemain agar apapun yang dilakukan harus dengan niat karena Allah dan Rasulullah. Juga diingatkan untuk menjaga shalat berjamaah, jangan bermaksiat kepada Allah, jangan berjudi, berzina, selalu menutup aurat, jangan terlibat narkoba, dan selalu menjaga wudhuk sebelum bertanding.

Presiden Persiraja, Zulkifar SBY dan pelatih Washiyatul Akmal merefleksikan rasa syukur atas kemenangan Persiraja melawan PSKC di STadion Di Murthala Lampineung, Banda Aceh, Sabtu sore, 10 September 2022.

“Perjuangan kita ke depan masih sangat panjang dan berat. Insya Allah kalau nilai-nilai syariat Islam itu bisa kita terapkan, maka Allah SWT akan memberikan kemenangan kepada kita,” kata Ustadz Zul.

16 September tanding di Padang

Sesuai jadwal yang telah disusun PT Liga Indonesia Baru (LIB), pertadingan tandang perdana Persiraja di Liga 2 Tahun 2022 akan melawan Semen Padang FC, Jumat 16 September 2022.

“Kita akan berangkat dari Banda Aceh ke Medan pada 13 September 2022 dan selanjutnya dari Medan menggunakan pesawat menuju Padang,” kata pelatih Persiraja Washiyatul Akmal.

Sang pelatih mengingatkan anak asuhnya agar terus menjaga kondisi fisik dan melaksanakan latihan sesuai dengan yang telah diatur. “Kami mohon doa semoga perjuangan kiat ke depan mendapatkan hasil terbaik,” ujar Washiyatul Akmal.

Bonus umrah untuk Presiden

Pihak tuan ruamh, Ustadz Ichsan juga memberikan sambutan di hadapan unsur manajemen dan tim Lantak Laju.

Baca: Tabarak Bantu Persiraja di Masa Transisi, Selamat Berjuang Laskar Rencong!

Ichsan mengatakan, sebenarnya dia tidak terlalu suka dengan sepakbola. Tetapi ketika menyaksikan gaya permainan anak-anak Persiraja melawan PSKC, semangatnya menjadi menggebu untuk memberikan dukungan.

“Saya apresiasi apa yang telah dilakukan oleh Persiraja sehingga publik sepakbola Aceh seperti kembali menemukan ruhnya. Insya Allah Tabarak akan terus mensupport sesuai kemampuan semoga Persiraja terus berjaya dan bermartabat,” kata Ichsan menyiratkan keharuan mendalam.

Dalam rangkaian acara makan malam tersebut, Ichsan juga mengumumkan pemberian bonus umrah untuk Presiden Persiraja, Zulfikar SBY atas kerja keras dan ketegarannya dalam menghadapi berbagai persoalan yang menghadang pada masa-masa awal kepemimpinannya.

“Apa yang dilakukan Ustadz Zul sangat menginspirasi. Insya Allah Persiraja di bawah kepemimpinan beliau bisa mengulang kejayaannya,” demikian Ustadz Ichsan. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *