Sosialisasi Vaksin Anak di SDN 9 Tapaktuan Berlangsung Meriah

Acara pencanangan vaksinasi Covid-19 kepada anak usia 6-11 tahun bertema ‘Vaksinasi Meriah Menuju Generasi Aceh Selatan Hebat’ yang berlangsung di SDN 9 Tapaktuan, Selasa 25 Januari 2022. [Dok. Humas]

Theacehpost.com | TAPAKTUAN – Dinas Kesehatan Aceh Selatan menggelar sosialisasi dan pencanangan vaksinasi pada anak usia 6-11 tahun, di halaman SD Negeri 9 Tapaktuan, Selasa 25 Januari 2022.

banner 72x960

Kepala Dinas Kesehatan Aceh Selatan, Fakhrizal mengacu surat Kemenkes No. SR. 0206/II/165/2021, bahwa daerah yang telah mencapai cakupan vaksinasi di atas 70 persen untuk vaksinasi dosis 1 dan cakupan vaksinasi pada kelompok lanjut usia mencapai 60 persen, maka telah memenuhi kriteria untuk melaksanakan vaksinasi anak.

“Sebelumnya, Dinkes juga sudah mengadakan sosialisasi kepada dewan guru dan kepala sekolah MIN dan SD se Aceh Selatan,” kata Fakhrizal.

Pembukaan acara pencanangan vaksinasi Covid-19 kepada anak usia 6-11 tahun di SDN 9 Tapaktuan. [Dok. Humas]
Adapun kegiatan kali ini bekerja sama dengan Puskesmas Tapaktuan, Puskesmas Lhok Bengkuang dan Rumah Sakit Yuliddin Away Tapaktuan. Sasaran vaksinasi covid-19 usia 6-11 tahun di kabupaten ini mencapai 22.134 jiwa.

“Terima kasih kepada wali murid yang telah berhadir untuk mendampingi anaknya, semoga ini berjalan lancar, serta capaian vaksinasi Covid-19 pada anak usia 6-11 tahun di Aceh Selatan selesai dalam dua bulan ke depan,” ungkapnya.

Sekda Aceh Selatan, Cut Syazalisma bersama istri dan anaknya ikut menyukseskan acara pencanangan vaksinasi anak yang berlangsung di SDN 9 Tapaktuan, Selasa 25 Januari 2022. [Dok. Humas]
Sekretaris Daerah Aceh Selatan, Cut Syazalisma dalam pembukaan acara itu mengatakan, kondisi pandemi menuntut masyarakat menyesuaikan diri di berbagai sektor kehidupan. Namun semuanya tetap dihadapkan pada situasi yang mengharuskan kolaborasi dan bahu membahu dalam menanganinya.

Kemeriahan vaksinasi anak yang berlangsung di SDN 9 Tapaktuan, Selasa 25 Januari 2022. Tampak Kepala Dinas Kesehatan Aceh Selatan, Fakhrizal bersama istri dan anaknya yang juga ikut berpartisipasi menyukseskan vaksinasi tersebut. [Dok. Humas]
“Untuk itu, kunci untuk keberhasilan menangani pandemi Covid-19 sangat dipengaruhi oleh banyak faktor, salah satunya vaksinasi yang berperan vital dan ini sangat penting. Karena upaya vaksinasi ini dilakukan untuk herd immunity,” ucapnya.

Karenanya, pelaksanaan vaksinasi di sekolah membutuhkan kerja sama dan dukungan berbagai pihak, terutama orang tua murid.

“Hari ini pencanangan vaksinasi kepada anak umur 6-11 tahun di Kabupaten Aceh Selatan, sesuai amanat pemerintah pusat, supaya anak-anak punya kekebalan kelompok, dan sasaran target berjumlah 22 ribu lebih untuk daerah kita,” pungkasnya.

Pertunjukan tokoh kartun untuk memeriahkan acara pencanangan vaksinasi anak di SDN 9 Tapaktuan, Selasa 25 Januari 2022. [Dok. Humas]
Dari pantauan Theacehpost.com di lapangan, acara pencanangan vaksinasi Covid-19 kepada anak usia 6-11 tahun bertema ‘Vaksinasi Meriah Menuju Generasi Aceh Selatan Hebat’ ini dimeriahkan oleh rekaan aktor-aktor film kartun, seperti Boboiboy, Masha dan Mickey Mouse.

Panitia pencanangan vaksinasi ini juga menyiapkan berbagai hadiah seperti sepeda anak-anak, tas ransel, boneka dan lainnya yang akan diundi usai pelaksanaan vaksin.[]

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *