Silaturahmi dengan Warga Kemukiman Klieng Aceh Besar, Pasangan Musannif-Sanusi Nyatakan Siap Bawa Perubahan

Calon Bupati Aceh Besar, Tgk H Musannif, silaturahmi dengan ribuan warga Kemukiman Klieng, Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar. [Foto: Istimewa]

THEACEHPOST.COM | Jantho – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Besar, Tgk H Musannif dan Ir H Sanusi Hasyim, bersama seribuan lebih masyarakat Kemukiman Klieng, Kecamatan  Baitussalam, Aceh Besar, mengadakan acara silaturahmi dan temu ramah serta peusijuk Calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Besar, Sabtu (21/9/2024) malam.

banner 72x960

Dalam sambutannya, Tgk Musannif mengajak warga untuk mempertimbangkan tiga aspek utama dalam memilih pemimpin daerah.

Pertama, keturunan yang jelas, menekankan pentingnya latar belakang keluarga yang baik.

Kedua, pendidikan yang jelas,  dengan memastikan rekam jejak akademis yang valid, kredibel, dan terpercaya.

Ketiga, amanah dalam jabatan, yaitu integritas dan kepercayaan yang diemban dalam posisi-posisi sebelumnya, yang dibuktikan dengan rekam jejak yang bisa dinilai.

“Pada tanggal 27 November 2024 nanti, kekuasaan ada di ujung jari Anda semua. Pilih bupati berbeda dengan memilih Calon Legislatif (Caleg), karena kepala daerah menentukan arah ekonomi, syariat Islam, dan pembangunan Aceh Besar lima tahun ke depan,” ujar Tgk Musannif.

Pada kesempatan yang sama, dua orang mantan keuchik (kepala desa) di gampong setempat yang merupakan tokoh dari Kemukiman Klieng, Aceh Besar, turut memberikan sambutan.

Keduanya sama-sama mengeluhkan lambatnya pembangunan selama sepuluh tahun terakhir. Mereka berharap, jika Tgk Musannif terpilih, kondisi tersebut tidak terulang kembali. Mereka juga menyoroti pentingnya kehadiran pemimpin yang mampu membawa perubahan nyata bagi masyarakat Klieng, Aceh Besar.

Tgk Musannif menanggapi harapan tersebut dengan optimisme, sembari memperkenalkan Calon Wakil Bupati Aceh Besar, Ir Sunasi Hasyim, yang saat ini menjabat sebagai Senior Vice President (SVP) di PT Waskita.

“Untuk kelancaran pembangunan, alhamdulillah, Allah mengirim Ir Sunasi Hasyim sebagai pendamping saya di Pilkada 2024. Kami sepakat bahwa beliau bukan hanya akan memotong pita, tetapi menjadi penghubung yang kuat dengan pusat. Aceh Besar tidak mungkin dibangun tanpa hubungan yang erat dengan pusat,” ungkap Tgk Musannif.

Lebih lanjut, Tgk Musannif menjelaskan bahwa urusan kepala dinas dan infrastruktur akan menjadi bagian dari kesepakatan koalisi partai, memastikan pembagian tugas yang adil dan berfungsi secara optimal.

“Kami berdua adalah calon, dan Anda semua adalah pemilih. Jika kita luruskan niat dan dasar cinta, maka semuanya akan mudah,” kata Tgk Musannif.

Tgk Musannif juga menegaskan bahwa kunjungan ke-68 mukim selama ini adalah bentuk dakwah yang dilakukan sebagai pemimpin dayah, bukan sekadar politisi.

“Kami akan memajukan program ekonomi dan penerapan syariat Islam jika diberi amanah.

Sementara itu, Koordinator Panitia Acara, Saiful Haris SH, didampingi Ketua Tim Pemenangan Musannif Bersama Sanusi (MBS) Baitussalam, Keuchik Azwir, menyampaikan bahwa lebih dari seribu orang hadir dalam acara ini, menunjukkan antusiasme masyarakat yang besar untuk perubahan yang ditawarkan oleh Tgk Musannif dan Ir Sunasi Hasyim.

Dengan visi yang kuat dan dukungan dari semua lapisan masyarakat, Tgk H Musannif dan Ir Sanusi Hasyim membawa harapan baru bagi Aceh Besar, menuju pembangunan yang berkelanjutan dan berbasis pada integritas serta kolaborasi yang baik dengan pusat.

Acara kali ini dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat dan pendukung, menandai langkah penting dalam perjuangan menuju Pilkada 2024.

“Turut dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat, di antaranya Keuchik Usman dari Partai Golkar, Munawar dari Relawan Mercy Demokrat, Ir Musa Bintang, Imum Mukim Klieng Tgk Safrijal, Keuchik Abdul Kadir, Dr Zamzami dan Muhammad MA dari PKB, serta Muttaqin dari Partai Gelora, Muhammad Wali dari Partai Gabthat,” ujar Saiful Haris.

“Selain itu, turut dihadiri oleh sejumlah para Pimpinan Balee Beut dan dayah di sekitar Kemukiman Klieng juga hadir, diantaranya Tgk Edi Syuhada, Tgk Munzir, Tgk Hadismar, dan masih banyak lainnya,” terang Saiful Haris selaku Ketua Panitia Acara. (Akhyar)

Baca berita The Aceh Post lainnya di Google News dan saluran WhatsApp

Komentar Facebook