Senat FKIP Unsyiah Tetapkan Panitia Pemilihan Dekan
Theacehpost.com l BANDA ACEH — Senat FKIP Universitas Syiah Kuala adakan rapat untuk penetapan panitia pemilihan dekan periode 2021-2025. Rapat yang diadakan secara virtual ini dilaksanakan pada Senin, 7 September 2020 via Zoom. Seluruh anggota senat ikut memberi suara dalam penetapan ketua dan sekretaris pemilihan dekan ini.
Dekan FKIP Unsyiah, Prof. Dr. Djufri, M.Si dalam sambutannya menyampaikan bahwa pembentukan panitia pemilihan ini sudah sangat tepat dan berharap panitia terpilih dapat bekerja professional untuk menghindari hal-hal pahit yang mungkin terjadi.
“Kita inginkan ketua dan sekretaris terpilih nanti dapat bekerja secara professional sehingga proses pemilihan berjalan dengan baik dan terhindar dari hal pahit yang mungkin dapat terjadi,” tutur Djufri.
Senada dengan itu, ketua senat FKIP, Prof Dr. Adlim, M.Sc menambahkan bahwa ketua dan sekretaris perlu kerjasama yang baik dan menjalankan tugas secara adil sehingga proses pemilihan berjalan sesuai harapan.
“Kita mengharapkan ketua dan sekretaris terpilih dapat menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab dan adil sehingga pemilihan yang kita harapkan dapat berjalan mulus sesuai harapan kita semua,” ujar Adlim.
Sekretaris senat FKIP, Dr. Mohd. Harun, M.Pd, juga berharap ketua dan sekretaris dapat menjaga marwah FKIP dengan mengawal ketat proses pemilihan ini.
“Kita harapkan dari ketua dan sekretaris terpilih dapat mengawal proses pemilihan secara ketat pada tiap tahapan dan adil untuk menjaga marwah FKIP,” ucap Harun.
Seluruh anggota senat yang hadir secara aklamasi menetapkan ketua dan sekretaris pemilihan dekan 2021-2025.
Ketua terpilih, Drs. Soewarno S, M.Si dosen FKIP Fisika. Sementara sekretarisnya adalah Dr. Iskandar Abdul Samad, MA, dosen FKIP Bahasa Inggris.
Kedua panitia terpilih ini dihadapan anggota senat yang terdiri dari para Professor, Ketua Jurusan dan utusan program studi, menyatakan kesediaan dan komitmennya untuk menyukseskan acara pemilihan dekan secara professional, adil dan bijaksana.
*Rifan/Maulida