Portola Grand Arabia Hotel Mengadakan Kegiatan Berbagai Lomba pada Acara Pesona Ramadhan

Portola Grand Arabia Hotel bersama ZEA Organizer menyelenggarakan kegiatan Lomba Hafalan Doa dan Lomba Fashion Show pdi Abraj Vip Meeting Room, Lantai 6 Portola Grand Arabia Hotel, Banda Aceh, Minggu, 24 Maret 2024.

Theacehpost.com | BANDA ACEH –  Dalam mengisi waktu luang pada bulan Ramadhan Portola Grand Arabia Hotel bersama ZEA Organizer menyelenggarakan kegiatan Lomba Hafalan Doa dan Lomba Fashion Show pdi Abraj Vip Meeting Room, Lantai 6 Portola Grand Arabia Hotel, Banda Aceh, Minggu, 24 Maret 2024.

banner 72x960

Dalam perlombaan Hafalan surah pendek dan doa dimulai dari pukul 08.00 WIB pagi yang dihadiri lebih dari 60 peserta anak-anak TK dan SD.

Perlombaan Hafalan surah pendek dan doa berlangsung hingga pukul 12.00 WIB yang dinilai oleh ustaz/ustazah berkompeten sebagai juri dan kategori pemenang untuk lomba ini yaitu harapan III, harapan II, harapan I, juara 3, juara 2, dan juara 1.

“Luar biasa antusias anak-anak TK dan SD dalam mengikuti ajang perlombaan ini, adapun perlombaan dibuat dengan tujuan untuk mengasah kemampuan dan keberanian anak-anak dengan harapan semoga membawa keberkahan dan Ridho Allah Swt,” ujar Teguh Dermawan selaku Marcomm Portola Hotels and Resorts juga sekaligus Ketua Koordinasi Acara Pesona Ramadhan 2024 Portola Grand Arabia Hotel.

Sedangkan dalam perlombaan Fashion Show dimulai dari pukul 14.00 WIB hingga17.00 WIB yang diikuti oleh peserta mulai dari kategori TK hingga remaja, kegiatan ini diawali dengan registrasi di area lobi, dilanjutkan dengan photoshoot untuk menilai para peserta dalam kategori Best Photogenic.

Antusias dan kesungguhan peserta terlihat pada pakaian yang dikenakan dan tata rias pada wajah, sesuai dengan tema “Arabian Style”. Para peserta berlomba-lomba untuk menjadi yang terbaik dengan look Arabia yang dinilai oleh juri profesional, Aulia Rachmad dan Shinta Miranda Perdana.

Teguh Dermawan menambahkan kegiatan ini akan menjadi agenda tahunan Portola Grand Arabia Hotel dengan harapan ke depannya akan lebih banyak tambahan perlombaan yang pastinya menarik. Beberapa mitra yang tergabung dalam menyukseskan kegiatan Pesona Ramadhan 2024 sebagai sponsor yakni Azzura, Wardah, Safi, Kahf, Minyeuk Pret, Sejahtera Gallery, Pendopo Coffee, Alubu food, dan media partner Classic Production.

Kegiatan ini merupakan kegiatan kolaborasi antara Portola Grand Arabia Hotel dengan ZEA Organizer, Direktris ZEA Organizer Sri Mulyana.

Sri Mulyana menjelaskan kegiatan kolaborasi perdana mereka yang didukung penuh oleh Portola Grand Arabia Hotel sehingga lebih prestige dan bergengsi. Kegiatan selanjutnya setelah acara adalah berbuka puasa bersama dengan paket berbuka puasa di Portola Grand Arabia Hotel dibandrol dengan harga Rp158.000/nett/pax all you can eat.

Informasi lebih lanjut hubungi 08116505200, 082167437394. Ikuti media sosial instagram @portolagrandarabiahotel, Tiktok @portolagrandarabiahotel, Facebook Portola Grand Arabia Hotel, dan website www.portolahotels.com. []

 

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *