Pj Wali Kota Lhokseumawe Terima Bendera Merah Putih dari Wamendagri

Pj Wali Kota Lhokseumawe, Dr. Drs. Imran, M.Si, MA.Cd menerima Bendera Merah Putih dari Wakil Menteri Dalam Negeri John Wempi Wetipo di Taman Sari, Banda Aceh, Sabtu pagi, 13 Agustus 2022. (Foto Humas Lhokseumawe)

Theacehpost.com | LHOKSEUMAWE –  Pj Wali Kota Lhokseumawe, Dr. Drs. Imran, M.Si, MA.Cd menyambut Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) John Wempi Wetipo yang tiba di Banda Aceh untuk membagikan secara simbolis bendera merah putih untuk Provinsi Aceh.

banner 72x960

Wamendagri beserta pejabat Kemendagri lainnya tiba di Kota Banda Aceh, Jumat siang, 12 Agustus 2022.

Kegiatan Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih dipusatkan di Taman Sari, Kota Banda Aceh berlangsung meriah, Sabtu pagi, 13 Agustus 2022.

Secara simbolis Wamendagri memberikan Bendera Merah Putih kepada Pj. Wali Kota Lhokseumawe sebagai bentuk dimulainya Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih di Provinsi Aceh.

Kehadiran Wamendagri di Provinsi Aceh merupakan bagian dari Program Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih yang diinisiasi oleh Kemendagri Republik Indonesia.

Gerakan tersebut digelar untuk menyemarakkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI.

Pj Wali Kota Lhokseumawe ditemui usai kegiatan mengatakan, Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih ini sebagai upaya mengingatkan kembali sejarah perjuangan para pahlawan dan momentum kemerdekaan

“Jadikan kegiatan ini sebagai momentum untuk mengingatkan kembali bagaimana pahlawan kita berjuang meraih kemerdekaan yang kita rasakan saat ini,” katanya.

“Mari bersama maknai pengibaran Bendera Merah Putih untuk mempertebal rasa kecintaan kita kepada Tanah Air dan bangsa ini,” pungkasnya.[]

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *