Pj Bupati dan Bunda PAUD Semangati Murid Baru MIN 14 Tapaktuan, Perkuat Transisi PAUD ke SD/MI

Foto: Diskominfo Aceh Selatan

Theacehpost.com | TAPAKTUAN – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Selatan, Cut Syazalisma, S.STP., bersama Bunda PAUD Kabupaten Aceh Selatan, Bd. Yuliani Irvana R, S.Tr. Keb., mengunjungi Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 14 Tapaktuan, Senin, 22 Juli 2024.

banner 72x960

Kunjungan ini bertujuan untuk menyemangati dan memotivasi murid baru dalam memulai proses belajar mengajar, serta memperkuat transisi dari Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) ke Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI).

Pj Bupati Cut Syazalisma didampingi oleh Plt. Asisten Administrasi Umum, Deka Harwinta Zianur, SH, M.I.Kom., dalam kunjungannya. Beliau menyempatkan diri untuk memberikan bimbingan dan arahan kepada para murid dan dewan guru, serta mendengarkan kendala-kendala yang dihadapi sekolah.

“Kedatangan kami ke sini adalah untuk melihat secara langsung dan memperkuat transisi murid PAUD yang baru memulai pendidikan di tingkat SD/MI,” jelas Pj Bupati Cut Syazalisma di hadapan murid-murid dan dewan guru.

Melihat keceriaan dan semangat belajar yang tinggi dari para murid baru, Pj Bupati Cut Syazalisma merasa bangga dan senang. Beliau berharap para dewan guru dapat terus membimbing dan membina murid-murid menjadi generasi penerus bangsa yang cerdas, berkualitas, beriman, dan bertaqwa.

Lebih lanjut, Pj Bupati Cut Syazalisma menegaskan pentingnya pendidikan umum yang dipadukan dengan pendidikan agama, seperti yang dilaksanakan di MIN 14 Tapaktuan. Beliau juga menyampaikan komitmen pemerintah daerah untuk terus mendukung dan meningkatkan mutu pendidikan di Aceh Selatan.

“Pemerintah daerah tidak pernah menutup pintu untuk terus memperbaiki dan meningkatkan mutu pendidikan,” ujar Pj Bupati Cut Syazalisma. “Kami harap dengan diimbangi kecerdasan intelektual dan akhlak mulia, potensi murid-murid dapat terus berkembang. Dalam hal ini, kami juga mengingatkan dewan guru untuk memastikan transisi PAUD ke SD/MI menjadi proses yang menyenangkan dan berjalan dengan baik.”

Kunjungan Pj Bupati Cut Syazalisma dan Bunda PAUD ke MIN 14 Tapaktuan disambut dengan antusias oleh para murid dan dewan guru. Mereka berharap kunjungan ini dapat memberikan semangat dan motivasi baru bagi para murid untuk belajar dengan lebih giat.[]

Komentar Facebook