Peusijuk Ambulans di Banda Aceh, Presiden PKS: Silahkan Manfaatkan, Gratis
Theacehpost.com | BANDA ACEH – Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu, mem-peusijuk (tepung tawari) ambulans sebagai tanda peresmian armada transportasi layanan kesehatan bagi masyarakat Aceh.
“Ada sembilan ambulans kita launching untuk melayani masyarakat di Aceh,” ujar Ahmad Syaikhu saat meluncurkan ambulans di depan Masjid Raya Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Kamis, 27 Mei 2021.
Anggota Komisi I DPR RI itu berharap dengan hadirnya armada layanan kesehatan ini dapat menolong masyarakat yang membutuhkan.
“Mudah-mudahan dengan adanya ambulans ini InsyaAllah akan bisa membantu masyarakat yang memang kesulitan, memerlukan transportasi menuju rumah sakit atau dalam pemakaman dan sebagainya,” ucapnya.
Dengan hadirnya ambulans-ambulans tersebut, ia mengimbau kepada masyarakat Aceh agar dapat memanfaatkan armada ini karena gratis.
“Masyarakat silahkan manfaatkan ambulans yang disedikan oleh para anggota legislatif dari fraksi PKS ini. Mudah-mudahan memberikan manfaat kepada kita semua, Alhamdulillah (operasional ambulans) ini gratis dan tidak dipungut biaya sama sekali,” tutupnya.
Turut hadir dalam kegiatan ini, ulama kharismatik Aceh, Tgk. M Yusuf (Tu Sop), pengurus DPW PKS Aceh, para anggota legislatif fraksi PKS dari DPR RI, DPRA, DPRK, dan kader. []