Pengurus IVENDO Aceh Resmi Dilantik

Dewan Pimpinan Pusat Dewan Industri Event Indonesia (DPP IVENDO) melantik sejumlah pengurus DPD IVENDO Aceh, pada saat melaksanakan Rapat Kerja Nasional ke-4 di Ballroom Kama Ruang, Tangerang Selatan, Banten, Senin, 15 Mei 2023.

Theacehpost.com | JAKARTA – Dewan Pimpinan Pusat Dewan Industri Event Indonesia (DPP IVENDO) melantik sejumlah pengurus DPD IVENDO Aceh, pada saat melaksanakan Rapat Kerja Nasional ke-4 di Ballroom Kama Ruang, Tangerang Selatan, Banten, Senin, 15 Mei 2023.

banner 72x960

Kegiatan yang dihadiri oleh 20 utusan DPD se-Indonesia ini membahas berbagai hal terkait industri event di Indonesia. Ketua Umum DPP IVENDO Mulkan Kamaludin mengapresiasi sejumlah pengurus yang telah berkomitmen untuk hadir pada Rakernas tahun ini.

“Sungguh saya apresiasi, pada hari ini kita telah berhasil mengukuhkan DPD yang berasal dari titik nol kilometer, yaitu Aceh,” ujarnya.

Ia berharap pada Rakernas tahun depan, IVENDO berhasil terbentuk di seluruh Indonesia, agar mampu meningkatkan perekonomian masyarakat terutama di dalam industri event.

“Kita berharap tahun depan, semoga seluruh Indonesia bisa hadir, dan IVENDO bisa dirasakan manfaatnya oleh seluruh masyarakat, ” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua DPD IVENDO Aceh terpilih berharap agar IVENDO bisa membentu berkolaborasi bersama pemerintah, mengembangkan ekonomi kreatif terutama industri event.

“Kita sangat siap bermitra dengan pemerintah, maupun swasta di Aceh untuk industri event yang lebih baik, khususnya pada pelaksanaan event besar yang akan datang yaitu PKA VIII, PON, dan PEPARNAS Aceh-Sumut 2024, yang tentunya akan mendatangkan manfaat kepada pekerja event di Aceh”.

Dewan Industri Event Indonesia atau disingkat IVENDO merupakan asosiasi di bidang industri event yang bersifat nirlaba pertama di Indonesia. IVENDO dikelola secara mandiri, independen, dan profesional tanpa meninggalkan unsur-unsur sosial dan kemasyarakatan. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *