Pendaftar Seleksi Panwascam di Abdya Capai 313 Orang, Dua Kecamatan Diperpanjang Mulai 2-8 Oktober 2022
Theacehpost.com | BLANGPIDIE – Minat Warga kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) untuk menjadi Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) cukup tinggi. Hingga hari terakhir pendaftaran, Selasa kemarin, 27 September 2022, tercatat 313 orang yang mendaftar ke sekretariat Panwaslih Abdya, 116 orang diantaranya berjenis kelamin perempuan.
“Namun demikian, ada dua kecamatan yang belum memenuhi syarat keterwakilan pendaftar perempuan, yaitu kecamatan Babahrot dan kecamatan Setia,” ujar Ketua Pokja Seleksi Panwascam kabupaten Abdya, Ilman Sahputra, kepada Theacehpost.com, Rabu, 28 September 2022.
Menurut Ilman, salah satu syarat penerimaan pendaftaran panwascam tersebut harus memenuhi keterpenuhan syarat keterwakilan 30% pendaftar perempuan yang dihitung dari jumlah pendaftar dimasing-masing kecamatan.
“Untuk Dua kecamatan yang belum memenuhi syarat keterwakilan 30% pendaftar perempuan tersebut akan dilakukan perpanjangan pendaftaran mulai tanggal 2-8 Oktober 2022,” katanya.
Ilman menjelaskan, pada tanggal 9-11 Oktober 2022 Pokja Seleksi Panwascam akan melakukan penelitian kelengkapan berkas administrasi para pelamar.
“Tanggal 12 oktober 2022 akan kita umumkan calon panwascam yang telah memenuhi persyaratan administrasi pendaftaran dan akan mengikuti tes CAT online dari propinsi tanggal 14-16 Oktober 2022 di SMKN 1 Blangpidie,” terangnya.
Ilman juga mengampaikan terkait materi tes yaitu seputar undang-undang dan regulasi kepemiluan, pengetahuan umum dan lokal, tugas dan kewajiban Panwascam, serta materi lain terkait pelaksanaan pesta demokrasi di Indonesia.
“Panwaslih Abdya berharap dari hasil serangkaian tes seleksi ini, akan terjaring calon-calon pengawas pemilu yang memiliki kapasitas dan integritas yang baik, sehingga dapat mengawal tahapan pemilu dari awal hingga akhir secara optimal,” harap Ilman Sahputra yang juga Ketua Panwaslih Abdya tersebut.
Adapun rincian pendaftar peserta seleksi Panwascam di kabupaten Abdya yaitu;
Kecamatan Babahrot: laki-laki 16 pendaftar, perempuan 3 pendaftar.
Kecamatan Kuala Batee, laki-laki 19, perempuan 8.
Kecamatan Jeumpa, laki-laki 14, perempuan 15.
Kecamatan Susoh, laki-laki 35, perempuan 26.
Kemudian kecamatan Blangpidie, laki-laki 26, perempuan 19.
Kecamatan Setia, laki-laki 19, perempuan 7.
Kecamatan Tangan Tangan, laki-laki 20, perempuan 13.
Kecamatan Manggeng, laki-laki 23, perempuan 14,
dan Kecamatan Lembah Sabil, laki-laki 25, dan perempuan 11 pendaftar. []