Nama Reza Fahlevi Semakin Mengerucut untuk Pj Wali Kota Sabang

Reza Fahlevi

Theacehpost.com | BANDA ACEH – Reza Fahlevi yang kini berjabatan sebagai Direktur Even Daerah Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggaraan Kegiatan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) hampir bisa dipastikan bakal dilantik sebagai Pj Wali Kota Sabang menggantikan Nazaruddin (Tgk. Agam) yang menjabat sejak 18 September 2017.

banner 72x960

Sumber-sumber Theacehpost.com mengatakan, hampir bisa dipastikan Reza Fehlevi akan dilantik sebagai Pj Wali Kota Sabang meski sebelumnya sempat mencuat dua nama lain yaitu T. Aznal Zahri (Kepala ULP Setda Aceh), dan Faisal (Asisten Perekonomian Umum Setda Banda Aceh).

“Sudah pasti, dan dia (Reza Fahlevi) sudah cocok untuk memimpin Sabang bahkan menurut saya sebenarnya lebih cocok lagi beliau di Banda Aceh yang sekalian bisa mengelola potensi kepariwisataan Banda Aceh-Aceh Besar-Sabang,” kata seorang sumber di lingkungan Pemerintah Aceh.

Seorang warga Sabang mengatakan keputusan penugasan Reza Fahlevi, mantan Kadisbudpar Aceh sebagai Pj Wali Kota Sabang sudah sesuai harapan mayoritas masyarakat Pulau Weh.

“Insya Allah geliat sektor pariwisata Sabang akan semakin meningkat dan menjadi daya dorong peningkatan ekonomi yang tak hanya terbatas untuk kepentingan Sabang tetapi juga Aceh bahkan nasional,” kata seorang tokoh Sabang.

Meski sudah ada jadwal Pj Wali Kota Sabang dilantik Senin, 19 September 2022 namun belum didapat konfirmasi dimana prosesi pelantikan akan dilaksanakan oleh Pj Gubernur Aceh.

Berikut curiculum vitae Reza Fahlevi:

 

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *