Menghadapi Akreditasi, Dinkes Bekali Empat Pukesmas di Aceh Selatan Melalui Workhsop
Theacehpost.com | TAPAKTUAN – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabuapten Aceh Selatan bekerja sama dengan tim Lembaga Penyelenggara Akreditasi Pelayanan Kesehatan Paripurna (LPA-PKP) Aceh menggelar kegiatan workhsop akreditasi guna meningkatkan mutu layanan kesehatan dasar dalam wilayah kerja Puskesmas.
Adapun, kegiatan ini berlangsung selama dua hari dimulai dari tanggal 11-12 Agustus 2023. Diikuti oleh peserta dari perwakilan empat Puskesmas, bertempat di Aula Dinas Kesehatan setempat, Sabtu 12 Agustus 2023 pagi.
Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Fakhrijal saat membuka kegiatan tersebut mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan dasar di setiap Puskesmas.
“Tujuan diberlakukannya akreditasi untuk membina Puskesmas dan fasilitas pelayanan kesehatan primer dalam upaya untuk berkelanjutan, serta memperbaiki sistem pelayanan dan kinerja yang berfokus pada kebutuhan masyarakat seperti keselamatan, dan manajemen resiko,”ucap Fakhrijal.
Fakhrijal menjelaskan, akreditasi ini pada prinsipnya adalah bagaimana memberikan mutu pelayanan kepada masyarakat yang optimal disertai dengan kelengkapan SOP, administrasi dan dokumen lainnya.
“Dalam hal ini teman-teman di Puskesmas tidak usah takut dalam menghadapi akreditasi. Pada intinya pahami saja 5 Bab akreditasi dan aplikasikan saat memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat,” ucapnya.
Karna persiapan akreditasi ini tidak bisa dikerjakan sendiri-sendiri dan harus kerja tim yang solid. Dengan seperti itu tentunya kedepan Puskesmas mendapatkan porelahan nilai yang bagus.
“Kuncinya adalah kerjasama tim yang kuat dan kompak, sehingga proses dari akreditasi ini akan menjadi lebih mudah diemban. Semoga kerja keras ini yang dilakukan oleh setiap Puskesmas akan mendapat hasil yang maksimal nantinya,”ungkapnya.
Sebelumnya, Ketua Pelaksana Kabid Yankes Dinas Kesehatan, Rinaldi melaporkan kegiatan ini bertujuan untuk pembekalan Puskesmas dalam meyambut penilaian akreditasi.
“Adapun peserta kegiatan ini diikuti oleh empat Puskesmas yang akan melaksanakan diakreditasi di tahun 2023 yakni, Puskesmas Sawang, Samadua, Kuala Ba’u dan Kampung Paya,”ucapnya.
Sementara, Ketua Lembaga Penyelenggara Akreditasi Pelayanan Kesehatan Paripurna (LPA-PKP) Aceh, Said Muntahaza, SKM M.Kes mengatakan, standar akreditasi tahun 2023 yang terbaru menjadi 5 Bab yang harus dipahami oleh setiap Puskesmas.
“Akreditasi di Puskesmas ini dilakukan sesuai Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 34 Tahun 2022 tentang Akreditasi Pusat Kesehatan Masyarakat, Klinik, Laboratorium Kesehatan, Unit Transfusi Darah, Tempat Praktik Mandiri Dokter, dan Tempat Praktik Mandiri Dokter Gigi,”katanya.
Said Muntahaza menjelaskan, dengan adanya kegiatan workhsop akreditasi ini dapat memberikan pembekalan atau bimbingan kepada puskesmas untuk menghadapi akreditasi puskesmas serta penilaian mutu puskesmas dan mutu pelayanan kesehatan.
“Dalam akreditasi ini banyak aspek yang dinilai. Kalau semua memenuhi standar maka layak mendapatkan peringkat mulai dari peringkat dasar, madiya, utama dan paripurna. Dengan kegiatan ini di harapkan kepada para peserta dari Puskesmas dapat mendongkarak hasil akreditasi yang lebih baik lagi kedepannya,” tutupnya.[]