Melihat Persiapan Maulid Raya Bireuen di UNIKI
Theacehpost.com | BIREUEN – Para pekerja tampak sibuk memasang terpal tenda dan dekorasi mempersiapkan Maulid Raya Bireuen bertajuk Keteladanan Kepemimpinan Rasulullah, Membangun Persatuan Bangsa yang akan dilaksanakan pada Jumat malam hingga Sabtu, 17-18 November 2023 di Universitas Islam Kebangsaan Indonesia (UNIKI).
Sementara dua pekerja lagi sedang membersihkan rumput di sela-sela batako depan panggung. Cuacanya sendiri terasa sejuk, ditambah suara gemercik air dari kolam ikan 20 meter dari panggung.
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) Dr. H. Amiruddin Idris, SE., M.Si. juga tampak memantau persiapan acara.
Maulid Raya yang digelar Pemerintah Aceh melalui Dinas Syariat Islam (DSI) Aceh ini mengundang berbagai elemen masyarakat, mulai dalam kampus UNIKI, Pemerintah Aceh, Pemerintah Kabupaten Bireuen, Camat se-Kabupaten Bireuen, Sekcam se-Kabupaten Bireuen, keuchik se-Kabupaten Bireuen, tokoh agama, tokoh budaya, tokoh adat, serta masyarakat Bireuen dan sekitarnya.
Diperkirakan jumlah tamu undangan yang hadir mencapai 15.000 orang. []