Mahasiswa Asal Aceh Barat di Al-Azhar Kairo Temu Kangen di Perantauan
Theacehpost.com | CAIRO – Mahasiswa Aceh di Al-Azhar, Kairo yang tergabung dalam wadah Keluarga Mahasiswa Aceh (KMA) khususnya yang berasal dari Aceh Barat melaksanakan pertemuan silaturahmi melalui kegiatan buka puasa bersama di salah satu resto Indonesia di Mesir.
Informasi diterima Theacehpost.com dari Ketua Ikatan Pelajar Mahasiswa Aceh Barat (Ipelmabar) Kairo, Alfian Syahputra mengatakan, pada bulan Ramadhan kali ini mereka berkesempatan berkumpul sekaligus bersilaturahmi kembali dengan saudara dari Indonesia, khususnya Aceh dan lebih khusus lagi asal Aceh Barat.
“Alhamdulillah, kami berkesempatan bersilaturahmi dengan saudara se-kampung yang berhimpun dalam wadah Ipelmabar Kairo. Temu kangen berlangsung di salah satu resto Indonesia di Mesir,” lapor Alfian.
Melalui pertemuan itu banyak masukan dan aspirasi dari teman-teman untuk perkembangan KMA secara umum dan Aceh Barat secara khusus.
Harapannya, lanjut Alfian, ke depan banyak agenda yang bisa dilaksanakan demi terjalinnya rasa persaudaraan.
“Masukan dari teman-teman Ipelmabar Kairo termasuk yang di Aceh sangat kami butuhkan demi terjalinnya amanah keilmuan Al-Azhar di Tanah Air,” demikian Alfian Syahputra. []