Lion Air Layani Penerbangan Langsung dari Aceh ke Arab Saudi
Theacehpost.com | BANDA ACEH – Lion Air kembali melayani jamaah umrah dari Aceh ke Arab Saudi. Pembukaan rute perdana di tahun 1445 H ini menjadi komitmen bahwa Lion Grup merasa wajib untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Aceh melaksanakan ibadah umrah.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Divisi Umrah Lion Air Novianti Harahap, Banda Aceh, Sabtu, 5 Agustus 2023.
Keberangkatan perdana setelah musim haji 2023 ini dilaksanakan pada 5 Agustus ini dengan pesawat A330 berkapasitas 440 kursi. Pesawat dengan registrasi PK-LEH baru berumur tujuh tahun sejak dikeluarkan pabrikan Airbus.
Penerbangan perdana ini diisi oleh 433 penumpang yang seluruhnya berasal dari Bireun, Pidie, Banda Aceh, Aceh Besar, dan Aceh Barat. Mereka langsung menuju Bandara Pangeran Mohammad Bin Abdul Aziz Madinah (MED) dengan jarak tempuh 8 jam tanpa transit.
“Penumpang akan berangkat dari Banda Aceh pukul 14.10 WIB dan tiba di Madinah pukul 18.30 Waktu Arab Saudi,” jelasnya.
Novianti menambahkan Lion Air akan melayani lenerbangan langsung dari Banda Aceh ke Madinah setiap Sabtu. Rute kembali dari Jeddah setiap Selasa. Jamaah Umrah bisa menjalankan ibadah umrah 12 hari di Saudi Arabia.
“Selama perjalanan Lion Group juga memberikan layanan makanan selama penerbangan,” imbuhnya.
Penerbangan Lion Group dari Bandara Sultan Iskandar Muda akan mampu melayani seluruh masyarakat dari 23 kabupaten/ota, khususnya BandaAceh, Aceh Besar, Pidie, Pidie Jaya, Bireuen , Aceh Jaya, Nagan Raya, Aceh Barat, Aceh Barat Daya, Aceh tengah, dan Bener Meriah.
Novianti menuturkan bagi masyarakat yang ingin terbang langsung ke Madinah tanpa transit di Kuala Lumpur atau pun Medan bisa langsung menghubungi Agen Resmi Lion Air untuk mendapatkan layanan dari Lion Group. []