KNPI Aceh Gelar Rapimda di Sabang

Ketua panitia Rapimda I, Adnin Asalam.

Theacehpost.com | BANDA ACEH – Dewan Perwakilan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI ) Provinsi Aceh melaksanakan Rapat Pimpinan Daerah (RAPIMDA) pertama di Sabang, 6 November hingga 8 November 2020.

banner 72x960

Rapimda I ini diikuti oleh seluruh DPD II KNPI kabupaten/kota se-Aceh dan Organisasi Kepemudaan (OKP) lainnya tingkat provinsi, baik yg telah berhimpun maupun yg baru saja pengajuan ke KNPI.

Ketua panitia Rapimda I, Adnin Asalam mengatakan kegiatan itu akan membahas 

seluruh persiapan pagelaran musyawarah daerah (Musda) KNPI Aceh mendatang.

Diharapkan dengan kegiatan tersebut dapat meningkatkan keakraban dan silaturrahim antar sesama pemuda Aceh.

“Ini juga wadah silaturahmi pemuda lintas daerah yang menjunjung tinggi nalai kekeluargaan untuk Aceh yang lebih baik” kata Adnin kepada theacehpost.com, Jumat, 6 November 2020.

Penulis: Agus Liandy

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *