Kesenian Kluet Landok Sampot Warnai Penutupan Festival Pesona Barat Selatan
Theacehpost.com | TAPAKTUAN – Festival Pesona Barat Selatan yang digelar oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh bekerja sama dengan Pemkab Aceh Selatan secara resmi di tutup.
Event yang digelar selama tiga hari tersebut menampilkan Kesenian masyarakat Kluet, Landok Sampot sebagai Closing Seremony (penutupan kegiatan) yang berlangsung di Lapangan Naga, Kecamatan Tapaktuan, Rabu, 31 Augustus 2022.
Penutupan acara turut dihadiri, Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran, Wakil Ketua DPRA Safaruddin, anggota DPRA Dapil IX, Pj Bupati Abdya, H. Darmansah dan Sekda Aceh Selatan Cut Syazalisma.
Serta pejabat Forkopimda Aceh Selatan, Kabid Pemasaran Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh, Kepala SKPK, Ketua Dekranasda Kabupaten Aceh selatan, Kailida, dan organisasi wanita lainnya.
Safaruddin dalam pidatonya mengatakan, gagasan Pemerintah Aceh melalui Disbudpar Aceh membuat event Festival Pesona Barat Selatan menunjukkan komitmen bahwa Pemerintah Aceh tidak pilih kasih.
“Akan kita jadikan kalender tahunan Festival Pesona Barat Selatan yang akan dilaksanakan bergiliran di kabupaten/kota pantai barat selatan Aceh,” ucapnya.
Safaruddin menilai kegiatan ini banyak dampak positif yang didapatkan oleh masyarakat khususnya Kabupaten Aceh Selatan.
Disamping menggeliatnya pelaku UMKM karena selama pademi ini nilai harga anjlok.
“Hari ini dibuktikan bahwa Allah SWT memberikan keberkahan yang luar biasa sehingga kembali hidup normal seperti saat ini. Festival ini mempunyai gagasan serta tujuan, disamping untuk meningkatkan UMKM serta mengembangkan budaya dan seni di Aceh khususnya di pantai barat selatan,” katanya.
Wakil Ketua DPRA tersebut juga menambahkan, acara ini, bukan hanya menjunjung tinggi nilai destinasi wisata tapi juga bagaimana menilai kearifan lokal yang dimiliki sesuai dengan landasan syariat Islam.
Sebagai jalan kehidupan kita, sehingga mampu ditampilkan di event nasional bahkan internasional.
Acara penutupan juga dilaksanakan santunan anak yatim oleh Wakil Ketua DPRA Safaruddin, didampingi oleh Bupati Aceh Selatan dan Pj Bupati Abdya.
Pada kegiatan tersebut juga diumumkan para pemenang dari serangkaian lomba yang diadakan selama festival berlangsung diantaranya lomba follow the line Al-Quran, Lomba rapai Geleng.
Untuk kategori stand kreatif diraih oleh Kabupaten Aceh Singkil dan stand favorit diterima oleh Kabupaten Aceh Barat.
Sementara untuk juara harapan stand terbaik III diraih oleh Kabupaten Nagan Raya.
Dan harapan II, diterima oleh Kabupaten Aceh Jaya dan juara harapan pertama diraih Kabupaten Abdya.
Untuk kategori stand terbaik pada festival pesona barat selatan, Juara I di menangkan oleh Kabuapten Aceh Selatan, Juara II Simeulue dan juara III Kota Subulussalam.[]