Jembatan Penghubung Desa di Leuser Agara Putus Dihantam Banjir

Anggota Posramil Leuser bersama warga bergotong royong memperbaiki jembatan dan jalan yang rusak akibat banjir. (Foto: Dok. Kodim Agara)

Theacehpost.com | KUTACANE – Akibat curah hujan yang cukup tinggi, jembatan penghubung di Desa Kanemende, Kecamatan Leuser, Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) putus dihantam banjir, Senin, 28 April 2022.

banner 72x960

Akibat peristiwa itu, kendaraan roda dua dan empat tidak bisa melintasi jalan itu pada Selasa, 19 April 2022. Pasalnya,

selain jembatan putus, akses di sekitar jembatan dilaporkan juga terkikis.

Menyikapi hal itu, personel Posramil Leuser jajaran Kodim 0108/Agara bersama masyarakat sekitar bergotong royong membangun akses jalan yang rusak.

“Kita bersama warga Desa Kanemende bergotong royong melakukan perbaikan jembatan, sehingga akses jalan bisa dilalui kembali,” ujar Danposramil Leuser, Pelda SB Sinurat.

“Semoga dengan dibangunnya jembatan darurat, masyarakat Desa Kanemende, Kecamatan Leuser dapat beraktivitas kembali seperti semula,” pungkasnya. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *