Jamaah Haji Aceh Kloter 5 Meninggal Dunia di Tanah Suci, Sudah 10 Jamaah Berpulang ke Rahmatullah
THEACEHPOST.COM | Mekkah – Innalillahiwainnailaihirajiun, telah berpulang ke Rahmatullah seorang jamaah haji asal Banda Aceh atas nama Zubaidah binti Nyak Mubin, pada Rabu (24/6/2024).
Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Aceh, Azhari mengatakan, almarhumah Zubaidah meninggal dalam usia 65 tahun. Zubaidah merupakan jamaah haji yang terbang bersama Kelompok Terbang (Kloter) 5 atau BTJ-05. Almarhumah Zubaidah meninggal di Rumah Sakit King Abdul Aziz Kota Mekkah.
Azhari menyampaikan, berdasarkan sertifikat kematian atau certificate of death (COD) yang dikeluarkan oleh Kantor Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Mekkah, Almarhumah Zubaidah yang tiba di tanah suci pada Senin (3/6/2024) atau tiga pekan lalu, didiagnosa sempat mengalami Syok Septic, Pneumonia, dan Acute Kidney Injury (AKI).
Petugas Kloter 5 yang terdiri dari ketua kloter, pembimbing ibadah haji, serta tim kesehatan, telah melayani kesehatan dan mencatat perkembangan kondisi almarhumah, serta terus mendampingi almarhumah hingga meninggal dunia.
“Pemakamannya dilaksanakan di Maqbarah Saraya Syuhada Mekkah,” ujar Azhari.
Sebelum pemakaman, usai ditangani petugas Kloter 5 dan tim kifayah di tanah suci, bersama jenazah lainnya, almarhumah Zubaidah dishalatkan di Masjidil Haram, setelah salat subuh berjamaah.
Di sisi lain, Azhari tidak henti-hentinya terus mengimbau jamaah haji asal Aceh, terutama yang telah lanjut usia untuk menjaga kesehatannya sambil menunggu kepulangan. Azhari juga mengimbau jamaah untuk banyak beristirahat setelah beribadah, karena kondisi cuaca di Arab Saudi yang mencapai 45 derajat celcius.
“Kami sudah sampaikan melalui petugas Kloter agar jamaah menjaga kesehatan, karena jamaah masih akan melanjutkan perjalanan ke Madinah untuk berziarah dan melakukan arbain di Masjid Nabawi,” ujar Azhari.
Selain itu, Azhari menyampaikan bahwa jamaah haji Aceh yang meninggal dunia di Arab Saudi bertambah menjadi sembilan orang dan satu orang petugas, sehingga totalnya ada 10 orang.
Berikut ini adalah nama-nama almarhum dan almarhumah yang meninggal dunia di tanah suci:
1.Ruhamah binti Hasan Amin (84 tahun) asal Kota Sabang, kloter BTJ-01.
2. Muhdin bin Ibrahim (62 tahun) asal Bireuen, kloter BTJ-02.
3. Muhammad bin Umar Ardik (78 tahun) asal Aceh Tengah, kloter BTJ-05.
4. Manshur bin Ahmad (50 tahun) asal Banda Aceh, petugas kloter BTJ-07.
5. Nasrun bin Ismail (75 tahun) asal Bireuen, kloter BTJ 02.
6. Marhani binti Muhammad Taib (65 tahun) asal Bireuen, kloter BTJ-02.
7. Halimah binti Badai Peukan (67 tahun) asal Pidie, kloter BTJ-04.
8. Usman bin Sulaiman Ibrahim (90 tahun) asal Bireuen, Kloter BTJ-02.
9. Azhar bin Umar Pekan (57 tahun) asal Pidie, kloter BTJ-04.
10. Zubaidah binti Nyak Mubin (65 tahun) asal Banda Aceh, kloter BTJ-05.
(Akhyar)
Baca berita The Aceh Post lainnya di Google News