Illiza Bakal Berangkatkan Umrah Petugas Kebersihan Teladan
THEACEHPOST.COM | Banda Aceh – Wali Kota Banda Aceh, Illiza Sa’aduddin Djamal, menyerahkan paket Ramadan dari Bank Aceh Syariah (BAS) kepada “Pasukan Oranye” Dinas Lingkungan Hidup, Kebersihan, dan Keindahan Kota (DLHK3) Banda Aceh.
Selain itu, Illiza juga menyerahkan perlengkapan kerja berupa pakaian dan alat penunjang kerja secara simbolis kepada petugas kebersihan di halaman kantor DLHK3, Jumat (27/3/2025).
Illiza mengapresiasi pihak Bank Aceh Syariah atas bantuan yang diberikan kepada para petugas kebersihan. “Semoga bantuan ini bermanfaat bagi para petugas kebersihan dan keluarganya,” ujar Illiza.
Ia juga berharap, dengan adanya bantuan perlengkapan kerja, pelayanan kebersihan di Kota Banda Aceh dapat semakin meningkat, baik dari segi tata kelola maupun efektivitas waktu kerja.
“Kita ingin setiap pagi, ketika warga Banda Aceh bangun, seluruh sudut kota sudah bersih dari sampah. Layanan pengangkutan sampah di gampong-gampong juga harus berjalan optimal,” harapnya.
Sebagai bentuk apresiasi, Illiza menyatakan komitmennya untuk memberangkatkan umrah bagi petugas kebersihan yang disiplin dalam bekerja. Program ini pernah ia jalankan saat menjabat sebagai wali kota pada periode sebelumnya.

“Kami akan berupaya mengembalikan program reward umrah bagi petugas kebersihan yang bekerja dengan disiplin. Ini sebagai bentuk motivasi bagi mereka,” ungkapnya.