Hilang Saat Selamatkan Bocah Mandi di Laut Ulee Lheue, M. Saleh Ditemukan Meninggal

Tim pencari bersama masyarakat mengevakuasi jenazah Muhammad Saleh dari lokasi temuan di laut Ulee Lheue, Banda Aceh, bersamaan dengan shalat magrib, Minggu, 3 Oktober 2021. (Foto kiriman Nazaruddin/JZ01BZD)

Theacehpost.com | BANDA ACEH – Seorang nelayan bernama M. Saleh (40), warga Gampong Ulee Lheue, Kecamatan Meuraxa, Kota Banda Aceh ditemukan meninggal di laut Ulee Lheue, Minggu sore, 3 Oktober 2021 sekitar pukul 18.30 WIB setelah beberapa jam sebelumnya hilang ketika menyelamatkan seorang bocah yang mandi-mandi di laut tersebut.  

banner 72x960

Komandan Satgas Komunikasi RAPI Wilayah Kota Banda Aceh, Muhammad Yusuf/JZ01AYS melaporkan, korban ditemukan oleh tim pencari bersama masyarakat setempat pada pukul 18.30 WIB.

“Lokasi temuan memang di lokasi korban tenggelam,” kata Muhammad Yusuf.

Proses evakuasi jenazah M. Saleh. (Dokumen RAPI)

Dari lokasi temuan, jenazah Muhammad Yusuf dibawa pulang ke rumahnya yang tak jauh dari lokasi kejadian.

“Dengan ditemukannya korban, pihak Basarnas Banda Aceh menutup operasi SAR dan menarik semua unsur yang terlibat di lapangan,” ujar Dansatgaskom RAPI Wilayah Banda Aceh.

M. Saleh dilaporkan tenggelam dan hilang sekitar pukul 12.00 WIB, Minggu, 3 Oktober 2021 ketika berusaha menyelamatkan bocah yang mandi-mandi di laut yang berada di belakang Masjid Baiturrahim Ulee Lheue.

Saksi mata melaporkan, ketika melihat ada bocah yang minta tolong—seperti terseret arus—secepatnya Muhammad Saleh melompat ke laut untuk membantu.

Namun nahas korban terseret arus. Sempat terlihat oleh warga korban melambai-lambaikan tangan meminta pertolongan namun warga yang lain tidak berani mendekat karena tidak ada alat bantu. Sedangkan bocah yang berusaha ditolongnya selamat.

Dalam waktu singkat korban menghilang. Tak lama kemudian, tim pencari melakukan operasi SAR hingga akhirnya korban ditemukan tak bernyawa. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *