Gedung Dinas Pertanian Aceh Selatan Tak Terurus
Theacehpost.com | TAPAKTUAN – Kantor Dinas Pertanian Kabupaten Aceh Selatan tampak tak terurus. Hal itu terlihat dari kondisi plafon di kantor tersebut yang rusak tanpa ada perbaikan.
Ketua Pemerhati Kabupaten (Peka) Aceh Selatan, T Sukandi kepada Theacehpost.com, Selasa 11 Januari 2021 mengatakan, kondisi ini dibiarkan begitu saja selama lebih dari tiga tahun.
“Kita menilai pihak dinas setempat tidak ada niat untuk memperbaiki bangunan yang rusak tersebut, yang begitu berantakan baik plafon depan maupun belakang,” ucapnya.
Jika ini terus dibiarkan, pihaknya khawatir bakal membahayakan para pegawai yang bekerja di kantor itu, karena sewaktu-waktu plafonnya bisa ambruk menimpa orang.
Menurutnya lagi, seharusnya Dinas Pertanian Aceh Selatan bisa berbenah dan memperbaiki plafon yang rusak, terlebih mereka banyak mengelola proyek besar baik dari APBK, APBA, APBN, DOKA dan Otsus.
“Jika sebuah dinas saja tidak bisa dipoles dengan baik bagaimana mau memoles sektor pertanian, yang katanya banyak keberhasilan tetapi faktanya bertolak belakang,” tudingnya.
Sukandi bahkan mempertanyakan apakah dinas tersebut tidak memiliki dana rehab sehingga bangunan yang rusak masih saja ditelantarkan.
Secara terpisah, Sekdis Pertanian Aceh Selatan, Firman saat dikonfirmasi juga membenarkan kondisi bangunan kantornya yang tak terurus.
“Dengan kondisi sekarang ini kami tidak bisa memperbaikinya, karena tidak ada dana. Selanjutnya bisa dikonfirmasi sama Pak Kadis saja,” ucapnya singkat.[]