Dua Rumah Janda Duafa Ludes Terbakar di Ujong Blang, Hanya Baju di Badan yang Terselamatkan
Theacehpost.com | LHOKSEUMAWE – Dua unit rumah berkonstruksi kayu di Dusun Sangamara, Gampong Ujong Blang, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe terbaka pada Kamis, 15 Juli 2021.
Kedua rumah tersebut milik Tihawa Manyak (55) dan Juliar (35). Keduanya merupakan satu keluarga (ibu dan anak) dengan status janda duafa.
Kejadian terjadi pada pukul 12.00 WIB. Sumber api diduga akibat arus pendek lisrik dari kamar depan.
Semua harta benda terbakar. Hanya baju di badan yang terselamatkan.
Tihawa mengatakan, pada saat kejadian dirinya sedang mencuci di rumah tetangga.
Sedangkan anaknya, Juliar, sedang mencari sayuran.
Tihawa dan Juliar pasrah melihat kondisi rumahnya telah hangus terbakar.
Padahal rumahnya itu baru direhab berkat bantuan organisasi Ikatan Dokter Indonesia (IDI) pada tujuh bulan silam.
Lokasi kebakaran ini tepat di depan rumah anggota DPRK Lhokseumawe, Azhari T. Ahmadi. Saat itu, ia turut hadir di tempat kejadian.
Sementara itu, Geuchik Ujong Blang, Munir mengatakan kebakaran ini musibah yang tak terhindarkan.
Ia berharap pemerintah bisa segera membantu korban, baik berupa bantuan masa panik maupun rumah layak huni.
“Kedua korban merupakan janda duafa dan sangat membutuhkan bantuan akibat musibah ini,” katanya. []