Dua Jemaah Haji Asal Aceh Selatan Gagal Berangkat ke Tanah Suci

Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji Indonesia (PPIH) Embarkasi Aceh, Azhari. (Foto: Kemenag/Inmas Aceh).

Theacehpost.com | BANDA ACEH – Dua jemaah haji dari Aceh Selatan, Suriana dan Firdawati gagal berangkat ke tanah suci karena sakit.

banner 72x960

Kedua jemaah tersebut sebelumnya tergabung dalam Kloter BTJ-07 terdiri dari 149 jemaah laki-laki dan 242 jemaah perempuan, yang berasal dari Kabupaten Simeulue, Aceh Singkil, Aceh Selatan, Aceh Barat Daya, Bireuen, Pidie, Kotan Banda Aceh dan Subulussalam.

“Ada dua jemaah dari Aceh Selatan yang tidak diberangkatkan bersama kloter 7 karena sakit, dan sudah dirujuk ke Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin. Mereka nanti akan diberangkatkan bersama kloter lain,” kata Azhari, Selasa, 30 Mei 2023.

Azhari menyebutkan, jemaah haji yang ditunda keberangkatkan ini akan diberangkatkan bersama kloter lain kalau sudah dinyatakan layak terbang oleh Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP).

Selain itu, ada 3 jemaah yang dimutasikan ke kloter 7, yaitu Yusniar dan Salma dari Bireuen serta Adamy Syamsiah dari Pidie. Yusniar dan Salma merupakan jemaah merupakan jemaah kloter 6 yang ditunda berangkat pada Senin (29 Mei) lalu, sedangkan Adamy ditunda berangkat bersama kloter 4, Sabtu (27 Mei) lalu.[]

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *