Dinkes Lhokseumawe Temukan 3 Kasus Hepatitis B, yang Akut Nihil

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kota Lhokseumawe, Safwaliza. (Foto: Raja Baginda/Theacehpost.com)

Theacehpost.com | LHOKSEUMAWE – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Lhokseumawe menemukan tiga ibu hamil terinfeksi penyakit positif hepatitis B. Data itu diperoleh dari hasil pemeriksaan skrining di tujuh Puskesmas dan RSIA Abby Lhokseumawe.

banner 72x960

Kendati demikian, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kota Lhokseumawe, Safwaliza bersyukur karena saat ini belum ditemukan kasus hepatitis akut di wilayahnya.

“Sampai dengan saat ini kasus hepatitis akut belum terdeteksi di Aceh, maupun di Lhokseumawe. Sejauh ini kita terus sosialisasi tentang bahayanya hepatitis akut kepada rumah sakit swasta, sekaligus terus memantu pergerakan kasus ini,” kata Safwaliza, Senin kepada Theacehpost.com,  27 Juni 2022.

Ia mengaku, Dinkes Lhokseumawe selalu melakukan pemeriksaan virus tersebut kepada ibu hamil dengan metode rapid diagnostic test (RDT) hepatitis B surface antigen (HBsAg).

“HBsAg akan mendeteksi keberadaan virus hepatitis B dalam darah dan tes ini juga mampu mendeteksi hepatitis B lebih awal sebelum gejala muncul,” ucapnya.

“Untuk Hepatitis akut, kami tetap mewaspadainya, cuma alat pemeriksaan belum tersedia di Lhokseumawe,” katanya.

Safwaliza menjelaskan, untuk penanganan khusus bagi pasien hepatitis bisa dilakukan menjaga kebersihan guna memutus mata rantai penularannya.

“Terus tingkatkan imunitas tubuh, makan teratur dan biasakan hidup sehat dengan cara menjaga kebersihan diri dan meningkatkan asupan gizi yang rutin,” pungkasnya. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *