Dinas Perpustakaan Luncurkan Aplikasi Perpus Agara

Kepala Dinas Perpustakaan Aceh Tenggara Muhammad Rasadi berfoto bersama  dengan Rektor UGL Aceh, Kabupaten Aceh Tenggara Dr Indra Utama MPd usai menandatangani perjanjian kerja sama di Gedung Serba Guna UGL, Rabu, 9 November 2022.

Theacehpost.com | ACEH TENGGARA – Dinas Perpustakaan Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) bekerja sama dengan Universitas Gunung Leuser (UGL) Aceh menggelar menyosialisasikan penggunaan aplikasi Perpus Agara di Gedung Serba Guna UGL, Rabu, 9 November 2022.

banner 72x960

“Perpus Agara merupakan aplikasi buku digital yang dapat digunakan melalui telepon seluler dan laptop. Tapi masih berbasis website,” ujar Kepala Dinas Perpustakaan Aceh Tenggara Muhammad Rasadi, S.Pd., M.Pd, Rabu, 9 November 2022.

Dia menuturkan, Perpus Agara dibuat dengan menggunakan biaya pribadi, termasuk kegiatan sosialisasinya. “Memang kami ada dibantu oleh rekan kerja sama, seperti hari ini biaya dan fasilitas dibantu oleh UGL Aceh,” imbuhnya.

Saat ini aplikasi Perpus Agara masih berbasis website yang bisa diakses melalui tautan https://web-perpusagara.moco.co.id. Direncanakan dua minggu ke depan akan tercipta aplikasi Perpus Agara berbasis Android, serta bisa didownload lewat PlayStore.

“Semoga terobosan kami ini, bisa bermanfaat bagi masyarakat Aceh Tenggara,” harapnya.

Kegiatan sosialisasi dibuka langsung oleh Rektor UGL Aceh Dr. Indra Utama M.Pd, dihadiri seluruh dekan, ketua program studi, dan 100 lebih mahasiswa.

Indra Utama dalam sambutannya sangat mendukung terobosan ini. Aplikasi tersebut dinilao dapat meningkatkan minat baca dan memudahkan masyarakat membaca buku.

Dalam kegiatan tersebut, juga dilakukan penandatanganan kerja sama antara UGL Aceh dengan Dinas Perpustakan Kabupaten Aceh Tenggara. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *