Dimeriahkan Pertunjukan Kolosal Rapai, Kadisdikbud Aceh Barat Ajak Warga Ramaikan Opening Festival Rapai Aceh 2024

Kadisdikbud Aceh Barat, Abdurrani, di lokasi Festival Rapai Aceh 2024 ketika kru yang terlibat sedang melaksanakan gladi resik. [Foto: The Aceh Post/Akhyar]

THEACEHPOST.COM | Meulaboh – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Aceh Barat, Abdurrani, mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk meramaikan malam pembukaan Festival Rapai Aceh 2024 yang diadakan di Lapangan Disdikbud Aceh Barat pada Jumat (19/7/2024) malam.

banner 72x960

Menurut Abdurrani, ada banyak hal yang bisa dijumpai di Festival Rapai Aceh 2024. Selain bisa menyaksikan pertunjukan seni rapai yang dipentaskan oleh seniman rapai lokal, masyarakat juga bisa berburu berbagai kuliner lezat yang tersedia di bazar UMKM.

“Mari kita ramaikan malam pembukaan Festival Rapai Aceh 2024. Di sini kita akan sama-sama menikmati persembahan seni budaya warisan yang ditinggalkan oleh indatu kita. Mari kita saksikan bersama-sama,” ujar Abdurrani, di lokasi jelang seremoni pembukaan acara, Jumat (19/7/2024) sore.

Lebih lanjut, Abdurrani berharap agar penyelenggaraan Festival Rapai Aceh 2024 bisa menjadi stimulan, khususnya untuk generasi muda, supaya terus melestarikan rapai sebagai warisan budaya di Aceh.

“Semoga acara baik seperti ini bisa selalu diadakan. Kami dari Pemkab Aceh Barat juga mengapresiasi Pemerintah Aceh melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Aceh yang telah memilih Aceh Barat sebagai lokasi pelaksanaan Festival Rapai Aceh 2024,” ungkapnya.

Selain itu, Kadisdikbud Aceh Barat ini menyampaikan, antusiasme warga Aceh Barat dalam menyambut pagelaran Festival Rapai Aceh 2024 cukup besar.

Bahkan, kata dia, masyarakat sudah mulai meramaikan lokasi acara saat kru-kru yang terlibat sedang melaksanakan gladi resik.

“Alhamdulillah, antusiasme masyarakat sungguh luar biasa menantikan malam pembukaan Festival Rapai Aceh 2024,” sebutnya.

Sebagai informasi, seremoni pembukaan Festival Rapai Aceh 2024 malam ini akan diwarnai dengan penampilan Hikayat Aceh.

Kemudian juga akan menampilkan pertunjukan Kolosal Rapai Aceh yang dipentaskan oleh tim rapai se-Aceh Barat. Lalu ada juga pertunjukan rapai pasee oleh grub putra pasee.

Selanjutnya, penyanyi etnik Aceh, Jeki Irwanda, dan penyanyi kondang asal Aceh Barat, Lea Amalia, juga akan mengguncang malam seremoni pembukaan Festival Rapai Aceh 2024.

Lalu, ada sesi penyerahan penghargaan untuk seniman rapai Aceh Barat, sehingga dengan penghargaan itu diharapkan bisa menjadi pelecut semangat bagi seniman-seniman lokal lainnya untuk terus berkarya.

Berdasarkan daftar tamu undangan, Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Bustami Hamzah, dipastikan akan hadir meramaikan acara ini. Bustami Hamzah juga direncanakan akan membuka acara festival ini.

Kemudian putra kebanggaan Aceh Barat yang saat ini menjadi penyambung aspirasi masyarakat di parlemen DPR Aceh, Tarmizi SP, juga dipastikan hadir. Bahkan Tarmizi SP sudah terlihat di lokasi acara saat gladi resik sambil menyapa masyarakat.

Kemudian sejumlah tokoh penting dari lintas instansi daerah juga akan menghadiri acara pembukaan Festival Rapai Aceh 2024, seperti Pj Bupati Aceh Barat, Drs Mahdi Effendi, dan tokoh-tokoh lainnya. (Akhyar)

Baca berita The Aceh Post lainnya di Google News

Komentar Facebook