Diduga Curi Motor, Pria di Aceh Utara Ini Diamuk Masa
Theacehpost.com | ACEH UTARA — AT, pria berusia 31 tahun ini tak berkutik lagi ketika digelandang petugas kepolisian dari Polsek Langkah, Kabupaten Aceh Utara.
Wajahnya sedikit lebam seperti terkena pukulan. Sedangkan tubuhnya, hampir berlumuran tanah basah atau lumpur. Padahal, saat itu ia sedang pulang ke rumah untuk bertemu keluarganya.
Bukan tanpa sebab ia diamankan dan kondisi tubuhnya begitu. Pria asal Kecamatan Indra Makmur, Kabupaten Aceh Timur, ini diduga telah melakukan pencurian sepeda motor milik salah seorang warga Gampong Geudumbak.
“Ia benar, telah di amankan satu orang laki laki yang diduga melakukan pencurian sepeda motor, kemarin, Senin,” kata Kapolsek Langkahan, Iptu Samsul bahri, saat dikonfirmasi pads Selasa, 22 September 2020.
Sebelum diangkut petugas, AT terlebih dahulu diamankan oleh warga. Ia juga sempat diamuk masa dari Gampong Tanjong Dalam dan Gampong Grudumbak yang berang karena ulahnya melakukan tindakan pencurian.
Syukur, nyawanya berhasil diselamatkan ketika petugas sedang melakukan patroli di seputaran lokasi.
“AT diamuk oleh massa yang menangkapnya sampai datang petugas dari Polsek Langkahan yang sedang patroli,” ujar kapolsek.
Hasil interogasi, AT mengakui telah melakukan tindakan pencurian sepeda motor beberapa waktu lalu sebelum ia ditangkap warga.
Guna pengusutan lebih lanjut dan menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, pria asal Kabupaten Aceh Timur tersebut kemudian dipindahkan dari Polsek Langkahan ke Polres Aceh Utara.
Reporter: M. Saifullah
Editor: Pilo Poly