Desa Deah Glumpang Bikin Aksi Donor Darah
Theacehpost.com | BANDA ACEH – Pemerintah Desa Deah Glumpang, Kecamatan Meuraxa, Kota Banda Aceh bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Aceh menggelar donor darah di tengah pandemi Covid-19.
Aksi sosial ini digelar di depan halaman Masjid Al-I’tibar, Desa Deah Glumpang, Sabtu, 30 Januari 2021. Sebanyak 51 kantong darah terkumpul dari acara itu.
“Kegiatan ini program baru kami, donor darah ini akan jadi agenda rutin kami setiap dua bulan sekali,” kata Kepala Desa Deah Glumpang, Donny Erwin disela-sela acara kepada wartawan.
Donny mengatakan inisiatif kegiatan tersebut timbul karna stok darah di PMI berkurang dan sangat dibutuhkan.
Karena jumlah permintaan di rumah sakit cukup banyak, dengan itu ia bersama warganya mengadakan kegiatan amal ini.
“Warga sangat antusias, mungkin mereka tunggu-tunggu kapan bisa mendonorkan darahnya, karena untuk akses PMI agak jauh,” katanya. []
Penulis: Cut Putroe Ujong