Dayah Darul Ihsan Juara 2 Lomba Pesantren Unggulan Bank Indonesia
Theacehpost.com | BANDA ACEH – Dayah Darul Ihsan Abu Krueng Kalee, Siem, Darusalam, Aceh Besar meraih juara dua dalam lomba pesantren unggulan di kegiatan Road to Fesyar (Festival Ekonomi Syariah) 2022. Kegiatan tersebut digagas oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Aceh.
Pada lomba ini, Ma’hadal Ulum Diniyah Islamiyah Masjid Raya, Kabupaten Bireuen, meraih juara pertama, disusul Dayah Darul Ihsan Abu Krueng Kalee dan di tempat ketiga diraih Dayah Baitul Quran, Aceh Besar.
Pembagian hadiah telah dilaksanakan di Lapangan Blang Padang, Kota Banda Aceh, Minggu, 26 Juni 2022.
Ketua Yayasan Darul Ihsan, Tgk H Musannif menjelaskan, pesantren yang diasuhnya tersebut merupakan salah satu dayah binaan BI Aceh.
Syukur alhamdulillah, Dayah Darul Ihsan meraih juara dua di ajang Road to Fesyar 2022,” ujarĀ Tgk H Musannif, Senin, 27 Juni 2022.
“Atas kerja sama pembinaan dan semua kontribusi KPwBI Aceh dan segenap panitia Road to Fesyar kami ucapkan terima kasih yang tak terhingga. Semoga kerja sama ini berkelanjutan dan juga kepada dayah-dayah lain di Aceh,” katanya.
Sebelumnya, Kepala BI Aceh, Achris Syarwani menjelaskan, hakikat dari program ini yakni wujud nyata BI dalam mendukung kemandirian ekonomi dayah dan ekonomi mayarakat berbasis syariah. []