Cabdisdik Aceh Tenggara Genjot Jumlah Kelulusan SNBP
Theacehpost.com | ACEH TENGGARA – Untuk menggejot kelulusan siswa di Perguruan Tinggi lewat Jalur Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP), perlu dilakukan penyuluhan bimbingan konseling (BK) untuk membangkitkan cita cita anak
Demikian disampaikan Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Cabdisdik) Wilayah Aceh Tenggara (Agara) Jufri RM SPd MSi kepada Theacehpost.com, saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat, 28 Juli 2023.
“Kita upayakan semua anak-anak di Aceh Tenggara, semenjak kelas 1 SMA sudah tumbuh kesadarannya untuk menentukan arah cita-cita atau masa depannya,” kata Jufri
Seluruh kepala sekolah SMA/sederajat diminta meningkatkan kinerjanya. Para guru diharapkan memberikan penyuluhan BK terhadap siswa-siswi di sekolahnya masing masing.
Saat disinggung berapa target ke depan kelulusan siswa di Jalur SNBP, Jufri menuturkan, tahun 2023 lewat Jalur SNBP sudah lulus sebanyak 246.
“Tapi rasanya itu masih kurang, maunya kita kan terus bertambah, apalagi cerita target, ya setinggi-tingginya, kalau bisa kan semua siswa itu masuk kuliah,” ujarnya.
Melalui BK diharapkan juga dapat menumbuhkan kesadaran anak-anak menentukan masa depannya setelah tamat sekolah.
Jufri melihat mental anak-anak masih lemah sehingga saat ada perlombaan tingkat provinsi belum berhasil menjadi yang terbaik.
“Memang beberapa waktu lalu ada perwakilan siswa kita dari SMAN 1 Kutacane meraih juara 2 FLS2N di tingkat provinsi, bagiku itu sudah luar biasa,” ungkapnya. []